Uber Cup 2022: Mari Beri Tepuk Tangan Buat Tim Indonesia

Minggu, 08 Mei 2022 – 17:49 WIB
Tim bulu tangkis putri Indonesia yang berlaga pada Uber Cup 2022 di Thailand. Foto: Twitter/@INABadminton

jpnn.com, BANGKOK - Tim bulu tangkis putri Indonesia tampil gemilang saat mengawali penyisihan Grup A Uber Cup 2022 di Bangkok, Thailand.

Dalam pertandingan melawan Prancis di Impact Arena, Minggu (8/5), Indonesia menang telak 5-0 atas Prancis.

BACA JUGA: Herry IP Bocorkan Tandem Kevin Sanjaya di Thomas Cup 2022, Siapa Dia?

Bermaterikan pemain muda, Srikandi bulu tangkis Indonesia tampil tanpa beban untuk meraih kemenangan.

Komang Ayu Cahya Dewi yang menjadi ujung tombak tampil apik dengan meraih poin perdana seusai mengalahkan tunggal putri Prancis, Qi Xuefei.

BACA JUGA: Uber Cup 2022: Susunan Pemain Indonesia vs Prancis, Gadis Bali Tampil Pertama

Pemain ranking 203 dunia secara mengejutkan menang atas Xuefei yang peringkatnya lebih tinggi melalui pertarungan rubber game 22-20, 19-21, 21-18.

Penampilan apik wanita asal Bali itu ternyata memberikan semangat kepada pasangan Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma.

BACA JUGA: Thomas Cup 2022: Legenda Malaysia Bongkar Kelemahan 4 Negara Unggulan, Termasuk Indonesia

Pasangan ranking 104 dunia itu juga di luar dugaan membuat kejutan dengan mengalahkan Vimala Heriau/Margot Lambert.

Tidak tanggung-tanggung, juara Junior Championship 2019 itu mengalahkan pasangan Heriau/Lambert dua gim langsung dengan skor ketat 21-13, 27-25.

Indonesia memastikan diri meraih kemenangan pada partai ketiga seusai Aisyah Sativa Jawara Bahrain International Series 2021 itu menang melawan tunggal putri kedua Prancis, Leonice Huet rubber game dengan skor 12-21, 21-13, 21-15.

Kapten tim, Nita Violina Marwah yang berduet dengan Lanny Tria Mayasari juga turut menyumbangkan poin seusai menang melawan Flavie Vallet/Emilie Vercelot pada pertandingan keempat.

Nita/Lanny menang menyakinkan dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-11 atas Vallet/Vercelot.

Adapun pada partai terakhir, tunggal putri ketiga yang dimiliki Indonesia Bilqis Prasista juga menang saat berhadapan melawan Yaelle Hoyaux.

Wanita kelahiran 24 Mei 2003 yang menjadi juara Bangladesh Junior International Series 2021 itu menang melawan Hoyaux dengan skor 17-21, 21-14, 21-18.

Seusai laga melawan Prancis, tim putri Indonesia dijadwalkan melawan Jerman pada pertandingan kedua Grup A Uber Cup 2022.

Pertandingan tersebut rencananya akan digelar di Impact Arena, Selasa (10/5) mendatang mulai pukul 09.00 WIB. (bwf/mcr16/jpnn)

Hasil lengkap Indonesia vs Prancis di Uber Cup 2022

  • Tunggal putri: Komang Ayu Cahya Dewi vs Qi Xuefei 22-20, 19-21, 21-18
  • Ganda putri: Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma vs Vimala Heriau/Margot Lambert 21-13, 27-25
  • Tunggal putri: Aisyah Sativa Fatetani vs Leonice Huet 12-21, 21-13, 21-15
  • Ganda putri: Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari vs Flavie Vallet/Emilie Vercelot 21-14, 21-11
  • Tunggal putri: Bilqis Prasista vs Yaelle Hoyaux 17-21, 21-14, 21-18

BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Siapa Partner Kevin Sanjaya di Thomas Cup 2022, Ini Prediksi Legenda Indonesia


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler