jpnn.com, TALLINN - Pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui memastikan pasukannya siap tempur melawan Atletico Madrid di ajang UEFA Super Cup, di Tallinn, Estonia, Kamis (16/8) dini hari WIB.
Derbi Madrid nanti merupakan laga kompetitif pertama buat Lopetegui bersama El Real.
BACA JUGA: UEFA Super Cup: Diego Simeone Setara 5 Pelatih Real Madrid
"Kami ingin menang dan siap melakukannya. Tim akan melakukan semua yang kami bisa untuk mengangkat piala," kata Lopetegui seperti dikutip dari laman UEFA.
Sebelum meladeni Atletico nanti, Real telah melakoni empat pertandingan uji coba. Pertama, kalah 1-2 dari Manchester United di International Champions Cup (ICC) 2018, kemudian menang 3-1 dari Juventus di ajang yang sama, dan menang 2-1 dari AS Roma di laga penutup ICC 2018.
BACA JUGA: Skuat Real dan Atletico Untuk Derbi Madrid di UEFA Super Cup
Satu uji coba lainnya, menang 3-1 dar AC Milan di ajang Trofeo Bernabeu. "Atletico adalah tim hebat dengan pemain hebat, dan pelatih yang telah ada di sana selama bertahun-tahun memimpin mereka ke arah yang benar. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Ini adalah final, kami akan fokus mengalahkan Atleti," ujar Lopetegui. (adk/jpnn)
BACA JUGA: UEFA Super Cup Rasa Piala Dunia 2018
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabar Duka dari Real Madrid Jelang UEFA Super Cup
Redaktur & Reporter : Adek