Uji Coba di Aragon Bikin Alvaro Bautista Pede

Minggu, 23 Juni 2013 – 16:11 WIB
LONDON - Alvaro Bautista menatap balapan MotoGP seri Assen, Belanda 29 Juni mendatang dengan kepercayaan diri tinggi. Gara-garanya ialah performa meyakinkan yang ditunjukannya kala menjalani sesi uji coba di Aragon.

Pembalap Honda Gresini itupun konfiden bakal mendapatkan hasil baik di Belanda nanti. Dia ingin memperbaiki hasil buruk yang dialaminya di seri Barcelona lalu. Ketika itu, dia harus terjungkal.

“Saya ingin menebus kesalahan di Barcelona lalu. Karena itu, saya tidak sabar untuk segera bertanding di Assen. Musim lalu, saya kesulitan membalap di Aragon. Namun, hasil tes musim ini membuat saya lebih percaya diri,” terang Bautista seperti dilansir Crash, Minggu (23/6).

Beberapa hal memang membuat Bautista lebih konfiden. Di antaranya ialah shock belakang yang lebih baik. Selain itu, dia merasa bisa melakukan pengereman dengan lebih pakem ketika uji coba di Aragon.

Dalam uji coba tersebut, Bautista sukses melahap 72 lap dengan catatan waktu terbaik 1 menit 49,9 detik. Meski bukan yang tercepat, namun pembalap Spanyol berusia 29 tahun tersebut mengaku cukup puas.

“Rem baru yang disediakan Nissin juga bekerja sangat baik. Shock belakang juga membuat saya menjadi lebih konfiden. Secara umum, itu adalah hari yang sangat positif untuk saya guna menyambut balapan seri selanjutnya di Assen,” tegas Bautista. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belum Tentu Jakmania Pelaku Perusakan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler