Ulama se-Jatim Mengerahkan Simpatisan dan Alumni Ponpes untuk Mendukung Cak Machfud

Rabu, 11 November 2020 – 21:00 WIB
Cak Machfud mendapat dukungan dari para ulama. Foto: source for JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Dukungan untuk paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman terus mengalir. Bahkan dukungan-dukungan yang diterima oleh paslon nomor urut 2 ini juga dibarengi dengan upaya pemenangan dari berbagai kalangan.

Sejumlah pihak yang mendukung Machfud Arifin dan Mujiaman ini di antaranya adalah para ulama dan kiai dari seluruh Jawa Timur (Jatim).

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Prediksi Mahfud MD soal Rizieq Meleset, Ruhut Khawatir, PPPK Sedih Massal

Sebut saja ulama yang tergabung di dalam Aliansi Ulama Madura (AUMA) dan Aliansi Ulama Ahlussunnah wal Jamaah Tapal Kuda (AUTADA).

Begitu juga ulama dari daerah lainnya di Jatim. Tercatat sebanyak 99 ulama, kiai dan habaib mendukung pasangan Machfud Arifin-Mujiaman.

BACA JUGA: Sejumlah Komunitas Kompak Beri Dukungan untuk Cak Machfud-Mujiaman

Bahkan saat deklarasi dukungan dilakukan, para tokoh agama terkemuka turut hadir. Di antaranya adalah pimpinan dari AUMA yakni Abuya Ali Karrar Shinhaji, KH Fadholi M. Ruham, KH Nurun Tajalla dan KH Dahlawi Zarkasyi.

Tak jauh beda, di pihak AUTADA, turut hadir KH Hasan Abdul Jalal, KH Fauzi Imron, KH Tauhid Badri, KH Maksum Tirmidzi dan KH M Jaiz Badri. Dari Surabaya, terlihat KHR Zainuddin Husni dan KH Atik Busiri.

BACA JUGA: Para Pendukung Cak Machfud tak Masalah Ada yang Membelot ke Kubu Lawan

Perwakilan para kiai dan ulama terkemuka ini, KHR Ali Badri Zaini mengatakan para tokoh telah sepakat untuk mendukung dan memenangkan Cak Machfud menjadi Wali Kota Surabaya.

Dia menegaskan masing-masing dari 99 kiai yang hadir telah menginstruksikan dan mengimbau kepada simpatisan dan alumni ponpes yang dipimpin di Kota Surabaya untuk mencoblos Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jatim Jokowi-Ma'ruf tahun 2019 tersebut pada 9 Desember mendatang.

"Para kiai dan ulama yang hadir dalam deklarasi ini semuanya telah mengimbau kepada seluruh simpatisan dan alumni di Kota Surabaya untuk mendukung memenangkan Pak Machfud Arifin," ujar Kiai Ali Badri.

"Simpatisan dan alumni yang ada di Kota Surabaya ini wajib hukumnya untuk mendukung dan memenangkan Pak Machfud Arifin karena tidak ada pemimpin yang lebih baik selain beliau," pungkasnya. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler