Ulangi Catatan Buruk 1984, Pelatih Belanda: Kami Bukan Jerman atau Spanyol

Rabu, 14 Oktober 2015 – 05:18 WIB
Danny Blind. Foto: AFP

jpnn.com - AMSTERDAM - Pelatih Timnas Belanda, Danny Blind mengaku kecewa belum bisa membawa negaranya lolos ke Piala Eropa 2016, di Prancis Juni nanti.

Dalam partai terakhir kualifikasi grup yang digelar di Amstredam ArenA, Rabu (14/10) dini hari WIB, Belanda takluk 2-3 dari Republik Ceko.

BACA JUGA: Inilah Hasil Akhir Kualifikasi Piala Eropa 2016

Kegagalan ini kembali mengulang catatan buruk pada tahun 1984, di mana Tim Oranye juga kandas di babak kualifikasi.

"Saya belum bisa mencapai target yang sudah ditetapkan. Kami ingin lolos baik secara langsung atau melalui playoff, namun saya sadar inilah hasilnya," ujar Danny di situs UEFA, usai laga.

BACA JUGA: Terungkap! Inilah Penyebab Fabregas Gagal Eksekusi Tendangan Penalti ke Gawang Ukraina

Danny berkilah, salah satu dari sekian sebab kegagalan ini adalah banyaknya pemain yang cedera. Sebelum laga kontra Ceko, Danny sempat mengatakan bahwa sedikitnya 15 pemain pilarnya tak bisa dimainkan karena dalam masa cedera.

"Ini bukan untuk mencari alasan, namun kami kehilangan 15 atau 16 pemain. Dan kami bukan Jerman atau Spanyol, sehingga sulit untuk menutupi kehilangan pemain," ucapnya. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Selamat Tinggal, Belanda!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wah Gantengnya Ronaldo saat Terima Trofi Sepatu Emas Kali Keempat, Ini Penampakannya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler