Unggah Video Risiko Penularan Covid-19, Aming: Bukan Kelompok Anji, Jerinx atau dr Tirta

Senin, 10 Agustus 2020 – 16:52 WIB
Aming aktif mengingatkan masyarakat melawan corona. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Aming Sugandhi belum lama ini mengunggah video tentang risiko penularan Covid-19 di akun Instagram pribadinya.

Dalam video tergambar pentingnya penggunaan masker serta tetap menjaga jarak yang bisa meminimalisir penyebaran virus.

BACA JUGA: Beri Imbauan untuk Pencegahan Virus Corona, Aming: Jangan pada Egois

Pada kolom keterangannya, Aming menegaskan bahwa dirinya bukan buzzer dan tidak ikut kelompok manapun.

“Bukan buzzer, dapat uang juga selama ini kagak, gak ikut kelompok manapun, seterah deh? Gak diperalat juga langsung atau gak langsung, tau kok mekanismenya kayak apa and how the issues and movement spread out??,” tulisnya.

BACA JUGA: Dari Mulai Irfan, Ferry Hingga Rio, Elly Sugigi: Semua Menginap di Rumah Aku

Mantan suami Evelyn Anjani ini mengatakan dirinya sudah sejak dulu menggunakan masker, sebelum corona mencul.

“Saya dari dulu emang kebiasaan pakai masker ke mana-mana karena polusi udah gak lucu, belum kalau ada yang batuk dan bersin sembarang," jelasnya.

BACA JUGA: Nikita Mirzani: Sampai ke Liang Lahad pun Saya Kejar

Lebih lanjut, Aming pun kembali memastikan dirinya bukan dari kelompok manapun.

“Oh ya, bukan kelompok Anji, Jerinx Atau dr.Tirta, pemerintah atau kelompok cocoklogi dan hoaxlogi?? Saya ya saya saja. Maunya dan suka-suka saya, sama kayak kalian yang kekeuh dan bandel di luar sana kan, titik,” tegasnya.

Aming lantas mempersilakan follower-nya untuk ikuti anjuran ataupun tidak. Namun keputusan tersebut harus berdasar logika serta kesadaran intelektual.

“Yang nurut monggo, yang engga juga bodo amat. Eh tapi yang mau ikut atau nggak murni karena kesadaran logika dan kesadaran intelektual hasil olahan otak kalian? So, gak usahlah hasut-hasutan atau jadi provocative, atau berusaha paling tahu, dokter juga bukan, apalagi profesor. Pikirin diri masing-masing sama keluarga dan orang yang dicintai,” katanya.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler