Uni Irma Chaniago Anggap Pernyataan Mbak Puan Berisi Doa, Sebaiknya Diamini Saja

Rabu, 09 September 2020 – 10:36 WIB
Politikus NasDem Irma Suryani. Foto: dok.JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Politikus Partai NasDem Irma Suryani Chaniago menilau pernyataan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani tentang 'semoga Sumatra Barat menjadi provinsi yang memang mendukung Negara Pancasila' bukanlah suatu kesalahan.

Aktivis Maju Perempuan Indonesia (MPI) itu mengatakan, pernyataan Puan berisi doa dan harapan untuk Sumbar.

BACA JUGA: UAS Sebut Masyarakat Minang Bisa Bikin Negara Sendiri, tetapi Pilih Ikut NKRI

“Puan tidak mengatakan Sumbar tidak Pancasilais,” kata Irma dalam program Indonesia Lawyers Club (ILC) di TvOne, Selasa (8/9) malam.

Mantan legislator Partai NasDem di DPR itu menegaskan, semestinya doa dan harapan Puan diamini. Irma juga mengharapkan Indonesia tidak diguncang politik identitas.

BACA JUGA: Basarah Meyakini Tuhan akan Angkat Derajat Puan Maharani

“Saya hanya ingin menggarisbawahi saja, tidak ada yang salah karena ini harapan. Ini doa, ayo kita aminkan agar Indonesia ke depan sama-sama bisa kita jaga, Sumbar juga kita jaga tetap di bawah NKRI, tidak ada lagi yang bisa diguncang politik identitas,” harapnya.

Irma juga mengomentari upaya Persatuan Pemuda dan Mahasiswa Minang (PPMM) melaporkan Puan ke Bareskrim Polri. Menurut Irma, seharusnya PPMM sebelum melapor ke polisi terlebih dahulu meminta klarifikasi dari Puan.

BACA JUGA: Bareskrim Tolak Laporan Pemuda Minang Terkait Ucapan Puan Maharani

“Melapor ke polisi adalah hak konstitusi sebagai warga negara, tetapi seharusnya tabayun dulu sebelum masuk ke ranah hukum,” katanya.(boy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler