Unpad dan UPI Juara LIMA Futsal West Java Conference 2018

Kamis, 22 November 2018 – 00:09 WIB
Laga LIMA Futsal: Blibli.com West Java Conference (WJC) 2018. Foto: LIMA

jpnn.com, TASIKMALAYA - Tim futsal putra Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung sukses menjuarai LIMA Futsal: Blibli.com West Java Conference (WJC) 2018.

Unpad yang menyandang status juara bertahan berhasil mengalahkan Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya dengan skor 6-1 pada final, Rabu (21/11).

BACA JUGA: Drama 13 Gol Kontra UNY, UTP Juara LIMA Futsal Central Java

Unpad membuka skor saat duel baru memasuki dua menit. Muhammad Taufik Ramadhan berhasil menyambar sepak pojok Ery Dwiantono Riyadi.

Bola tembakan kaki kiri Muhammad bersarang deras di pojok atas gawang Unsil.

BACA JUGA: Unesa Juara LIMA Futsal East Java Conference

Unsil mencoba menekan. Namun, tim asuhan Eri Firmansyah ini tak mampu menembus pertahanan kukuh lawan.

BACA JUGA: Tekuk Unair, Tim Putra Unesa ke Final LIMA Futsal

Unpad mampu menjaga keunggulan dan bahkan menggandakannya pada menit kesembilan.

Muhammad mencetak gol kedua setelah menyambar bola muntah tepisan tak sempurna kiper Unsil terhadap tembakan Ery.

Unsil mencoba bangkit, tetapi tetap terganjal dominasi lawan. Unpad mencetak gol ketiganya pada menit ke-17 saat Unsil mengendur.

Satria Adhitama memanfaatkan kemelut di depan gawang Unsil untuk gol ketiga Unpad.

Unggul tiga gol membuat Unpad ganti mengendur. Kondisi ini dimaksimalkan Unsil untuk mempersempit ketertinggalan.

Setelah mengambil bola dari penguasaan Unpad, Reja Maulana mencetak gol pada menit ke-18.

Pada babak kedua, Unpad yang dilatih Haris Oskar meneruskan dominasinya. Babak kedua baru memasuki menit kedua, Yosafat Dicky Eka Darmawan menyambar bola liar di depan gawang hasil tembakan Muhammad yang gagal ditangkap kiper Unsil.

Nasib buruk Unsil bertambah dengan keluarnya kiper mereka, Saepulloh Ramdani, karena cedera pada menit ke-23.

Unpad mencetak gol kelima melalui Mochamad Lathief Septiana yang sukses menempatkan bola dengan manis.

Pada menit ke-33, Lathief meneruskan tendangan deras Muhammad Nur Apipi untuk menjebol gawang Unsil.

"Ini merupakan pencapaian yang luar biasa. Apresiasi untuk pemain dengan kerja keras dari latihan sampai akhir pertandingan. Saya cukup puas dengan performa anak-anak yang begitu luar biasa," ucap Haris Oskar, pelatih Unpad.

Dia mengaku akan mempersiapkan tim sebaik mungkin untuk menghadapi LIMA Futsal Nationals 2018 yang akan dihelat pada 7-16 Desember.

"Dengan jeda sepuluh hari ini, kami mempersiapkan latihan lebih rutin lagi. Dengan organisasi dan mental para pemain, semoga kami bisa tampil lebih baik lagi," ucap Haris.

Di sisi lain, tim putri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) berhasil mempertahankan gelar juara.

Dari lima laga yang dilakoni, mereka berhasil mengemas empat kemenangan.

Satu di antaranya adalah kemenangan 3-1 atas  Universitas Padjadjaran Bandung pada pertandingan terakhir Rabu (21/11). (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Paparkan Progres Asian Games 2018 di Kampus


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler