Urus 2 Anak, Sandra Dewi Merasa Terbantu oleh Aplikasi

Jumat, 26 November 2021 – 15:29 WIB
Sandra Dewi. Foto: Instagram/sandradewi88

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Sandra Dewi mengaku sangat menikmati peran sebagai ibu rumah tangga yang merawat 2 anak.

Dia merasa pengetahuannya sebagai seorang ibu makin bertambah, apalagi dengan kehadiran aplikasi parenting seperti Tentang Anak.

BACA JUGA: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dikaruniai Anak Kedua, Aldi Taher: Keponakanku Sudah Lahir

"Aku pikir sudah banyak tahu tentang anak, ternyata aku enggak tahu apa-apa. Makanya aku makin berminat mengikuti Tentang Anak," kata Sandra Dewi saat konferensi pers virtual, Jumat (26/11).

Perempuan 38 tahun itu mengatakan aplikasi Tentang Anak menyediakan banyak informasi mengenai cara mendidik dan merawat anak.

BACA JUGA: Anak Kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Telah Lahir, Mirip Rafathar

Sandra Dewi makin percaya lantaran sumber informasi dalam aplikasi Tentang Anak berasal dari dokter terpercaya.

"Saya adalah orang tua yang sangat bersyukur, apa pun yang dibaca di Tentang Anak bisa dipraktekkan sebagai ibu, manfaatnya banyak, itu yang ngomong ada ahlinya, profesor," beber pemain film I am Hope itu.

BACA JUGA: Nagita Slavina Melahirkan Anak Kedua, Raffi Ahmad Bilang Begini

Tentang Anak merupakan aplikasi yang holistik, berisi edukasi, nutrisi, stimulasi, hingga evaluasi tentang anak.

Aplikasi tersebut memiliki menu MPASI harian, evaluasi tumbuh kembang, jadwal imunisasi, aktivitas/stimulasi harian, hingga evaluasi gejala/keluhan utama, dan sebagainya.

"Meski memliki pengalaman sebagai dokter anak, saya juga merasakan sulitnya pengalaman pertama sebagai orang tua dalam mengasuh anak, hal tersebut menginspirasi kami untuk membentuk sebuah ekosistem yang dapat membantu jutaan orang tua di Indonesia menjalani peran mereka dengan lebih baik," beber Mesty Ariotedjo, Co-founder dan CEO Tentang Anak.

Sejak diluncurkan pada November 2020 silam, Tentang Anak mendapat respons sangat luar biasa.

Buktinya, Tentang Anak berhasil menjangkau setengah juta pengguna antar platform media sosial, ditonton sebanyak 9 juta menit di YouTube, menerbitkan menerbitkan 7 buku cerita anak, dan sebagainya.

Sebagai kejutan, Tentang Anak juga mengumumkan peluncuran aplikasi parenting terlengkap dan terpercaya melalui Play Store dan App Store.

"Kami berharap aplikasi ini dapat menjadi super-app parenting yang akan memenuhi segala kebutuhan si kecil dan menemani puluhan jutaan orang tua di Indonesia, sehingga menjadi percaya diri dan optimal dalam mengasuh si Kecil," turup Garri Juanda, Co-founder dan President Tentang Anak. (ded/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler