Usai Dapat Jersei Mat Halil, Dinar Wahyu Menang Motor Trail Senilai Rp 120 Juta

Kamis, 19 Agustus 2021 – 19:07 WIB
Motor trail yang dilelang dr Tirta untuk didonasikan berupa paket ribuan makanan untuk nakes dan fakir miskin yang terdampak. Foto: tangkapan layar Instagram @dr.tirta

jpnn.com, SURABAYA - Usai mendapatkan jersei legenda Persebaya Surabaya Mat Halil senilai Rp 130.888.888, Wahyu Kenzo atau Dinar Wahyu Saptian Dyfrig kembali memenangi lelang motor Kawasi KSR 110cc tahun 2012 Rp 120 juta. 

Lelang tersebut diadakan oleh dr Tirta melalui media sosial Instagram. Motor itu merupakan sumbangan dari akun @harryhpl yang akan didonasikan berupa paket ribuan makanan untuk nakes, dan fakir miskin yang terdampak. 

BACA JUGA: Crazy Rich Surabaya Gagal Dapatkan Jersei Mat Halil, Pemenang Lelang Wahyukenzo

Dinar Wahyu mengaku ketagihan dengan lelang yang tujuannya untuk amal.

"Kemarin waktu menang lelang jersei saya bilang itu baru teaser. Seperti ketagihan lelang untuk amal, sih," kata pemilik akun Instagram @Wahyukenzo88 itu. 

BACA JUGA: Ada Lelang Produk Kece di Lokal Keren Jatim, Yuk Gabung!

Pemilik perusahaan yang bergerak di bidang kesehatan itu mengaku pengin berbagi.

"Tidak ada salahnya membagikan rezeki lebih untuk disisihkan kepada yang membutuhkan. Satu sisi lelang ini bikin ketagihan. Selain bisa beramal dan satu sisi juga penting networking ke banyak orang," ujar dia. 

BACA JUGA: Ini Sosok Pemenang Lelang Motor Rp 830 juta

Disinggung soal nominal bid yang bernilai ratusan juta, bagi Wahyu itu bukanlah hal yang terpenting.

Dia menilai angka itu relatif. "Menurut saya lebih ke nilainya. Efek lelang amal ini sampai ke mana. Kalau untuk bencana seperti ini nilai segitu tidak ada apa-apanya," katanya.

Wahyu juga berencana akan membuat yayasan agar lebih terarah bakti sosial yang dia lakukan. 

"Cara berdonasi ini kan bermacam-macam. Mungkin trennya saat ini dengan lelang," katanya.

Untuk kendaraan yang dia menangi saat lelang, Wahyu memastikan bakal menyumbangkannya juga. 

"Kendaraan ini akan diapakan, ya, mau kami sumbangkan juga, tetapi belum tahu nanti teknisnya gimana, karena motornya trail juga," kata Wahyu. (mcr12/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Adek
Reporter : Arry Saputra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler