Usai Ledakan Granat, Tim Gegana Bersiaga

Senin, 16 November 2015 – 12:44 WIB
Gedung yang lobinya dilempar granat di Duren Sawit. Foto: Andrian Gilang/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Polisi masih bersiaga pascaledakan yang terjadi di Gedung Perkantoran Multi Piranti Graha, Jalan Radin Inten 2 No 2 RT 08/10 Kelurahan Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur Senin, (16/11) pada pukul 03.30 WIB. Kini polisi sudah mengamankan tempat kejadian perkara (TKP) dan mendatangkan Tim Gegana dan Pusat Labotorium Forensik (Puslabfor)

"Olah TKP sedang dilaksanakan dipimpin langsung oleh Kapolres Jakarta Timur kemudian ditemani Tim Gegana dan Puslabfor  untuk mengetahui sebab ledakan," kata Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin, (16/11)

BACA JUGA: Lah Gimana Nih, Gedung Multipiranti Graha tak Ada CCTV

Sementara korban yang terluka akibat sebuah ledakan jenis granat nanas itu, dikatakan Iqbal adalah seorang petugas jaga di Gedung tersebut.

"Satpam bernama Mulana mengalami luka pada bagian dada kena serpihan kaca dan saat ini ada di Rumah Sakit Islam Pondok Kopi," pungkasnya. (mg4/jpnn)

BACA JUGA: Badan Penuh Kaca, Satpam Korban Ledakan Dioperasi

BACA JUGA: Ledakan di Duren Sawit Karena Persaingan Bisnis?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nggak Ada Ancaman, Gedung Multipiranti Tiba-tiba.... Duaaarrrrr


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler