Usai Mencuri, Maling Tertidur

Selasa, 06 November 2012 – 12:47 WIB
APARAT tidak perlu bersusah payah membekuk  pemuda berinisial Is (18), yang ketahuan mencuri uang sekitar Rp4 juta milik warga di Jl Imam Bonjol RT 4, Kelurahan Tanjung Selor Hulu, Kecamatan Tanjung Selor, Bulungan, Kalimantan Timur.

Sebab, warga dengan mudah menangkapnya. Aksi Is juga terbilang lucu. Usai mencuri, dia tidak langsung pergi. Malah tertidur di salah satu kamar di rumah yang telah dicurinya. Menariknya lagi, awalnya pemilik rumah tidak menyangka kalau Is adalah maling. Justru Is membangunkan pelaku, dan menyuruh pemuda itu pergi tanpa menaruh curiga.

Kejadiannya berlangsung Sabtu malam (3/11) lalu sekitar pukul 22.00 Wita. Berawal ketika Is bersama temannya usai berpesta minuman keras di sekitar tepian Sungai Kayan, Kampung Arab, Tanjung Selor. Setelah acara tersebut, Is yang sudah terpengaruh alkohol berjalan menyusuri Jl. Imam Bonjol.

Di tengah perjalanan, niat jahatnya muncul ketika melihat ada rumah yang tidak terkunci. Is pun mencoba membuka pintu rumah secara perlahan. Namun niat jahatnya diurungkan ketika melihat seorang ibu belum tidur sedang meninabobokan anaknya.

“Setelah sekitar 15-20 menit kemudian, pelaku kembali ke rumah tadi, dan saat itu di dalam rumah sudah tidur semua,” kata Kapolres Bulungan AKBP Hari Nugroho melalui Kasubag Humas AKP Suwandi.

Mendapati pemilik rumah tertidur, perlahan dia masuk ke rumah itu. Tidak perlu waktu lama, Is menemukan tempat penyimpanan uang keluarga tersebut yang ditaruh dalam tas yang tergantung di dinding kamar.  Uang dalam dompet itu langsung berpindah di sakunya.

Merasa belum puas, Is kemudian masuk ke kamar lainnya, belakang diketahui kamar anak korban, untuk mencari barang berharga lainnya. Namun apes, pengaruh alkohol membuat Is tidak mampu mengendalikan rasa kantuk, dan akhirnya dia tergeletak dalam kamar tadi.

Sekitar pukul 01.00 dini hari, pemilik rumah, Abdul Syakir, datang setelah aktivitas di luar rumah. Betapa kagetnya dia saat melihat seorang yang tidak dikenal tidur di rumahnya. Tanpa menaruh curiga, dia membangunkan Is agar pergi meninggalkan rumahnya. “Setelah bangun, pelaku juga sempat menangis agar tidak diapa-apakan oleh pemilik rumah,” kata Suwandi lagi.

Melihat Is yang masih berbau alkohol itu, akhirnya pemilik rumah tidak punya pikiran macam-macam, dan segera saja menyuruhnya  pergi. Namun tidak lama berselang, Syakir mendapati dompet berisi uang Rp 4 juta lebih sudah tidak ada di tempatnya.

Spontan dia langsung mencari orang yang mabuk, dan masuk di rumahnya tadi. Akhirnya didapati Is tertidur lagi di gudang milik salah satu warga yang tak jauh dari rumah Syakir.

“Setelah diperiksa, ternyata benar uang berada di saku pelaku dan masih utuh,” kata Suwandi.

Warga kemudian melaporkan kejadian ini ke polisi, dan tidak berselang lama, Is dibawa ke markas Polres Bulungan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.(din)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gara-gara Pukul Anjing, Nenek-nenek Disidang

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler