Ustaz Bachtiar Nasir Pengin Reuni Setiap Tahun

Sabtu, 02 Desember 2017 – 13:24 WIB
Ketua GNPF-MUI Bachtiar Nasir (tengah) dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (27/6) untuk menjelaskan hasil pertemuan dengan Presiden Joko Widodo pada saat Idulfitri, Minggu (25/6). Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com - Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ustaz Bachtiar Nasir menginginkan Reuni 212 digelar setiap tahun. Menurutnya, reuni ini mengingatkan umat muslim akan pentingnya persatuan dan kebersamaan.

"Kami lihat perkembangannya. Tapi kalau bisa setiap tahun lebih baik," kata Bachtiar di sela acara Reuni 212 di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (2/12).

BACA JUGA: Fahri Hamzah: Kalau Dia Presiden Kita Harusnya Datang

Mengenai Reuni 212 ini, Bachtiar menilai berjalan damai seperti aksi umat muslim sebelumnya. Dengan peserta massa berkisar tiga juta orang, kata Bachtiar, tidak ada satu pun masalah di dalamnya.

"Ini semata-mata ingin reuni ingin maulid," kata dia.

BACA JUGA: Peserta Reuni 212 Keluhkan Minimnya Toilet

Bachtiar juga mengharapkan, agenda ini bisa menjadi stimulus penghancur sekat-sekat yang selama ini bergejolak di Indonesia.

Dia menginginkan semua masyarakat bersatu dengan tujuan membuat Indonesia yang lebih baik.

BACA JUGA: Fahri: Dulu, Aksi 212 Lebih Bersemangat Karena Ada Setan

"Antara kami dan rezim, saya tidak mau ada lagi gontok-gontokan, mari bangun bangsa bersama ini waktunya bangun peradaban," kata dia. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Habib Rizieq Ikut Berorasi Saat Aksi Reuni 212


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler