jpnn.com, JAKARTA - Penceramah Ustaz Derry Sulaiman sempat menegur Gus Miftah terkait polemik pertunjukan wayang di Pondok Pesantren Ora Aji yang jadi perbincangan.
Teguran itu disampaikan pemilik nama asli Deri Guswan Pramona seusai menonton rekaman pertunjukan wayang yang digelar di pesantrem milik Gus Miftah.
BACA JUGA: Gus Miftah Diduga Sindir Ustaz Khalid Basalamah, Orang Dekat HRS Merespons Pakai Ayat Al-Quran
"Materi dalang banyak offside Gus. Ana (saya) baru aja nonton," kata Ustaz Derry Sulaiman melalui percakapan via chat yang diunggah di akun pribadinya di Instagram, yang dikutip Rabu (23/2).
Pendakwah yang membimbing presenter Deddy Corbuzier menjadi mualaf langsung memberikan klarifikasi.
BACA JUGA: Dituding Membenci Pria Berjenggot, Gus Miftah Tegaskan Hal Ini
"Kalau ini bukan ana. Itu murni kreasi dalang. Kan tiap tahu ana wayangan karena pandemi saja berhenti," jawab Gus Miftah.
Dalam kesempatan itu, Gus Miftah mengaku tidak setuju hanya gara-gara ceramahnya menyinggung soal wayang, Ustaz Khalid Basalamah dipolisikan.
BACA JUGA: Pertunjukan Wayang di Ponpes Dikecam, Gus Miftah: Lakon Urusan Dalang
"Jujur ana enggak setuju beliau dilaporkan polisi. Ilmu itu boleh diperdebatkan. Jangan main lapor," tegas pemilik nama lengkap Miftah Maulana Habiburrahman itu.
Melalui akun pribadinya di Instagram, Ustaz Derry Sulaiman mengajak khususnya kepada pengikutnya untuk banyak istigfar dan berlaku adil.
"Jangan hanya karena satu kesalahan kalian melupakan beribu kebaikan," pesan ayah sambung dari Alyssa Spischak tanpa menjelaskan maksud kata kesalahan itu ditujukan kepada siapa.
Eks gitaris band metal Betrayer itu juga membela Gus Miftah yang dinilai tidak memiliki niatan untuk melecehkan Ustaz Khalid Basalamah.
"Bahkan beliau tidak setuju dengan upaya orang yang melaporkan Ustaz Khalid," tegas Ustaz Derry.
Secara terpisah, Gus Miftah minta maaf atas kegaduhan yang terjadi.
"Pokoknya Miftah salah dan harus minta maaf. Ok salahkan saya, jangan dalangnya," kata Gus Miftah di akun pribadinya di Instagram, Rabu (23/2).
Sama seperti penjelasannya ke Ustaz Derry, Gus Miftah mengaku selalu menyelenggarakan pagelaran wayang di pesantrennya.
Namun, agenda rutin yang bertujuan melestarikan wayang tersebut sempat terhenti karena pandemi Covid-19.
"Saya minta maaf atas kegaduhan yang terjadi, bukan karena nanggap wayangnya," tegas Gus Miftah. (mar1/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi