JAKARTA - Ustaz Mahdy Alatas, karib Ustaz Jefry Al Buchori mengatakan Uje -sapaan Jefry Al Buchori- sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Pondok Indah sesaat setelah kecelakaan terjadi. Namun Uje saat itu sudah tak sadarkan diri.
"Langsung dibawa ke RS Pondol Indah," kata Mahdy kepada wartawan, Jumat (26/4).
Mahdy menjelaskan peristiwa kecelakaan tunggal yang merenggut nyawa Uje terjadi setelah acara komunitas motor gede di wilayah Jakarta usai. Kala itu, Uje dan sahabatnya sudah bergegas pulang masing ke rumah.
Polisi memastikan Dai Kondang, Ustaz Jefry Al Buchori meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan Gedong Hijau 7 Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (26/4). Pria yang akrab disapa Uje ini tewas setelah motor Kawasaki E650 bernomor polisi B 3590 SGQ menabrak pohon.
"Iya benar, yang meninggal itu atas nama Jefri Al Buchori," kata Brigadir Erwin salah seorang staf Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya saat dikonfirmasi JPNN melalui telepon, Jumat (26/4). (awa/jpnn)
"Langsung dibawa ke RS Pondol Indah," kata Mahdy kepada wartawan, Jumat (26/4).
Mahdy menjelaskan peristiwa kecelakaan tunggal yang merenggut nyawa Uje terjadi setelah acara komunitas motor gede di wilayah Jakarta usai. Kala itu, Uje dan sahabatnya sudah bergegas pulang masing ke rumah.
Polisi memastikan Dai Kondang, Ustaz Jefry Al Buchori meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan Gedong Hijau 7 Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (26/4). Pria yang akrab disapa Uje ini tewas setelah motor Kawasaki E650 bernomor polisi B 3590 SGQ menabrak pohon.
"Iya benar, yang meninggal itu atas nama Jefri Al Buchori," kata Brigadir Erwin salah seorang staf Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya saat dikonfirmasi JPNN melalui telepon, Jumat (26/4). (awa/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anak-anak Subur Bisa Mencontoh Bapaknya
Redaktur : Tim Redaksi