Usul, Riedl-Nil Dipertemukan

Senin, 22 Oktober 2012 – 19:04 WIB
Nil Maizar. Foto: Hendra Eka/Jawa Pos
JAKARTA -- Komite Penyelamat Sepakbola Indonesia (KPSI) masih berharap Alfred Riedl bisa menjadi pelatih timnas Indonesia di AFF Cup bulan depan. Terakhir, KPSI menawarkan Riedl dan Nil Maizar sama-sama menjadi pelatih.

Anggota Joint Commite (JC) Perwakilan KPSI, Hinca Panjaitan, mengungkapkan, mereka juga mengusulkan agar Riedl dan Nil dipertemukan untuk membahas pemain yang akan dibawa ke AFF Cup.

"Ini akan luar biasa kalau mereka dipertemukan. Nanti kita biarkan mereka berbicara siapa yang menjadi (pelatih) kepala dan siapa yang tidak menjadi kepala," kata Hinca di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Senin (22/10).

Hinca juga menyarankan agar duet Riedl-Nil diberi kewenangan penuh mencari pemain terbaik. "Federasi tidak boleh ikut campur," terang Hinca.

Seperti diketahui rapat JC yang dihadiri empat perwakilan PSSI dan empat perwakilan KPSI di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Senin (22/10) berakhir deadlock. Dua kubu gagal menyepakati siapa yang akan diajukan sebagai pelatih kepala timnas. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dianggap Mata Duitan, Park Ji-Sung Dibela Hughes

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler