jpnn.com, JAKARTA - Uya Kuya bersama Young Lex, Denise Chariesta, dan Richard Lee merilis single berjudul Pala Bapak Kau.
Lagu tersebut ternyata terinspirasi dari keresahan dan keinginan mereka untuk menyampaikan kritik sosial.
BACA JUGA: Sule Curhat Soal Nathalie Holscher kepada Uya Kuya, Apa Isi Perbincangannya?
Dia menyoroti fenomena soal pamer kekayaan, culas, penipuan, dan premanisme yang masih kerap terjadi di masyarakat.
Uya Kuya menegaskan bahwa lagu Pala Bapak Kau bukan ditunjukkan untuk pihak tertentu.
BACA JUGA: Razman Arif Nasution Ungkap Kondisi Medina Zein di Tahanan, Oh Ternyata
"Bukan cuma untuk satu orang, tetapi buat fenomena yang terjadi di masyarakat, orang-orang yang memiliki sifat-sifat seperti yang berada di dalam lagu," kata Uya Kuya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (13/7).
Suami Astrid itu menyebut kata-kata Pala Bapak Kau memang terkesan kasar apabila digunakan dalam percakapan sehari-hari.
BACA JUGA: Medina Zein Ditahan, Denise Chariesta Kirim Sesuatu
Akan tetapi, Uya Kuya ingin membuat kata-kata itu lebih terkesan halus melalui karya terbarunya tersebut.
"Pala Bapak Kau ini kami buat bukan menjadi sesuatu yang kasar, karena kata-kata ini kami bikin halus dengan buat lagu," tuturnya
Adapun alasan Uya Kuya menggandeng Denise Chariesta dalam lagu terbarunya itu lantaran selebritas Instagram tersebut sedang senang bernyanyi.
Dia juga mengajak dokter Richard Lee yang sempat ingin membuat single, sedangkan Young Lex sudah terkenal sebagai rapper.
Pembawa acara 47 tahun itu pun meyakini lagu Pala Bapak Kau bisa meledak di pasaran.
"Feeling gue lagu ini bisa booming banget," tambah Uya Kuya. (mcr7/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita