jpnn.com, VALENCIA - Real Madrid mengamuk usai tersingkir dari Copa del Rey. Bertandang ke kandangnya Valencia dalam lanjutan La Liga, Madrid menang 4-1.
Dalam laga di Estadio Mestalla, Sabtu (27/1) malam WIB, pesta El Real dibuka oleh dua gol penalti Cristiano Ronaldo pada menit ke-16 dan 38.
BACA JUGA: Poche Pilih Kerja di Peternakan Ketimbang Latih Barcelona
Dua penalti ini sama-sama berawal dari pelanggaran yang dilakukan mantan Barcelona, Martin Montoya.
Penalti pertama diberikan wasit Xavier Estrada karena Montoya menabrak Ronaldo yang melakukan penetrasi. Sementara pelanggaran kedua, Montoya berurusan dengan Karim Benzema.
BACA JUGA: Duo Manchester Berebut Datangkan Toni Kroos
Dua eksekusi penalti diambil Ronaldo. Usai penalti pertama, Ronaldo tampak seperti bingung, berpikir perayaan apa yang harus dilakukan sebelum memutuskan memakai selebrasi tradisionalnya. Dua gol tersebut membuat Ronaldo sudah mengoleksi delapan gol di La Liga.
Valencia sempat membalas lewat Santi Mina pada menit ke-58. Namun Madrid kembali menjauh lewat gol dari aksi Marcelo pada menit ke-84, dan ditutup gol Toni Kroos di menit ke-89.
BACA JUGA: Neymar Rela Gajinya Turun Drastis di Real Madrid
Kemenangan ini membuat Madrid masih di posisi keempat dengan koleksi 38 poin dari 20 pertandingan, berjarak dua poin dari Valencia di posisi ketiga dengan 40 poin dari 21 laga. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Zidane Siap Dipecat Usai Madrid Keluar dari Copa del Rey
Redaktur & Reporter : Adek