Van Dijk Bertekad Bawa Persib Juara ISL

Selasa, 12 Februari 2013 – 18:55 WIB
JAKARTA - Pemain hasil naturalisasi dari Belanda, Sergio van Dijk, langsung mematok target tinggi begitu resmi mengenakan jersey Persib Bandung. Menurutnya, dengan skuat yang dimiliki Persib saat ini, Van Dijk yakin bisa membawa tim berjuluk Maung Bandung itu bisa juara.

Van Dijk mengaku sangat tertegun dengan antusiasme masyarakat Bandung yang sangat fanatik. Hal itu makin mendorongnya untuk berbuat makin maksimal di kompetisi musim ini.

"Saya ingin membawa Persib juara. Tentu ini juga harus didukung bersama oleh masyarakat Jawa Barat," kata Van Dijk seperti dilansir laman resmi klub, Selasa (12/2).

Van Dijk juga dipastikan sudah bisa dimainkan Persib. Proses pengesahannya, kata CEO PT Liga Indonesia, Djoko Driyono sudah tak lagi bermasalah.

"Sergio van Dijk itu sudah didaftarkan lama, proses pengesahannya menunggu sampai proses naturalisasinya selesai, dia juga sudah mengikat kontrak. Sekarang prosesnya udah selesai otomatis bisa disahkan," terang Djoko Driyono kepada JPNN, Selasa (12/2).

Seperti diketahui, penyerang berkepala plontos itutelah diperkenalkan secara resmi di Graha Persib Bandung, Senin (11/2) malam. Bersama Persib, Sergio akan mengenakan nomor punggung 10 dengan durasi kontrak selama dua tahun. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KOI Tak Ingin Tanggapi KONI

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler