Van Gaal Tak Jadikan Falcao Starter Lawan QPR

Minggu, 14 September 2014 – 21:30 WIB

jpnn.com - MANCHESTER - Manchester United tak langsung menjadikan Radamel Falcao sebagai starter ketika menjamu Queens Park Rangers pada pekan keempat Premier League di Stadion Old Trafford, Minggu (14/9) malam WIB.

Pelatih Louis Van Gaal lebih memilih menurunkan Robin Van Persie sebagai ujung tombak utama tim berjuluk Setan Merah itu. Van Persie bakal berduet dengan Wayne Rooney untuk menggempur pertahanan QPR.

BACA JUGA: Kido/Markus Sabet Juara Ganda Putra

Namun, Van Gaal memainkan Marcos Rojo serta Daley Blind.  Angel di Maria juga diturunkan dalam komposisi starting eleven. Pemain asal Argentina itu bakal berkolaborasi dengan Juan Mata serta Ander Herrera. Lini belakang bakal dikawal Rafael.

Sementara, QPR menurunkan beberapa pemain barunya seperti Rio Ferdinand, Mauricio Isla serta Sandro. Bagi Ferdinand, ini adalah laga pertama melawan MU sebagai klub yang pernah melambungkan namanya. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Kido/Markus Sabet Juara Ganda Putra


MU: De Gea, Rafael, Evans, Rojo, Blackett, Blind, Herrera, Mata, Di Maria, Rooney, van Persie

QPR: Green, Isla, Ferdinand, Cauker, Hill, Kranjcar, Sandro, Fer, Phillips, Austin, Hoillet

BACA JUGA: Paruh Laga, Inter Gilas Sassuolo 4-0

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Hasil MotoGP seri San Marino


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler