Van Halen Siapkan Tur setelah Empat Tahun Istirahat

Jumat, 30 Desember 2011 – 00:03 WIB

LOS ANGELES - Belum sempat melihat penampilan live Van Halen setelah David Lee Roth dan keluarga Van Halen rujuk pada 2007Tahun 2012 adalah saat yang tepat

BACA JUGA: Taylor Lautner Bantah Mengaku Gay

Band asal Pasadena, California, AS, itu mengumumkan akan mulai tur lagi

 
Isu santer bahwa supergrup rock Van Halen akan tur pada 2012 bukan isapan jempol

BACA JUGA: Sandra Bullock Tergugah Kisah Korban 9/11

Berita tersebut dikonfirmasi langsung dalam situs resmi band yang telah menjual lebih dari 80 juta kopi selama karirnya tersebut


Di situs beralamat www.van-halen.com itu juga ditulis bahwa tiket mulai dijual pada 10 Januari 2012.
 
Konser tersebut dipastikan berisi line-up klasik keluarga Van Halen: Eddie (gitar), Alex (drum), dan Wolfgang (bas) dengan vokalis David Lee Roth

BACA JUGA: Sinead O`Connor, Hanya Menikah 16 Hari

Hal itu bisa dilihat dari trailer di situs www.van-halen.comPengunjung web akan langsung disambut video yang berisi aksi live para personel dengan lagu Jump dan Panama
 
Video tersebut diambil di Roxy Theatre Sunset Trip Los AngelesDi tempat itu pula, kabarnya, Van Halen memainkan lagu-lagu baruBelum ada detail tempat-tempat yang akan dikunjungi band itu pada rangkaian tur 2012.
 
Tapi, teaser di situs resmi tersebut sudah cukup memuaskan dahaga para fans setia Van HalenBand itu terakhir melakukan tur dengan David Lee Roth pada 2007-2008 dalam North American TourItu merupakan penampilan pertama bersama Roth sejak dia keluar pada 1985

Tur dan album baru akan menjadi persembahan istimewaApalagi, band yang didirikan pada 1972 tersebut tepat berulang tahun ke-40 pada 2012
 
Selain tur, pada 2012, mereka mengeluarkan materi anyar sejak Van Halen III (1998)Rencananya, album ke-12 itu dirilis pada Februari 2012Eddie pun menepati janjinya pada 2008 saat diwawancarai Guitar World tentang kemungkinan adanya album baru

"Aku akan membuat musik hingga aku matiAku telah membuat beberapa materi dan lebih banyak setelah iniTapi, aku belum bisa berkata banyak sekarang," ujarnya ketika itu.
 
Sempat beredar kabar, September 2011, Van Halen bekerja sama dengan Columbia Record untuk album baru tersebutMeski pembicaraan terus dilakukan, akhirnya tidak ada kontrak yang harus ditandatangani

Eddie dkk ternyata mencapai kesepakatan dengan Interscope Record pada 14 November 2011Sementara itu, perjalanan karir Van Halen memang dipenuhi "drama" berkepanjangan mengenai keluar masuknya para personel mereka

Setelah Roth hengkang pada 1985, posisinya digantikan Sammy Hagar yang menuai sukses dengan single-single terkenal seperti Why Can"t This Be Love dan Dreams (album 5150) atau Can"t Stop Loving You (album Balance).
 
Hagar pun keluar pada 1996 dan digantikan Gary Cherone yang sempat mengisi vokal di ExtremeCherone dipilih setelah negosiasi kembali merekrut David Lee Roth menemui jalan buntuSetelah konser pada 2004, Van Halen pun hiatus
 
Nah, comeback mereka pada September 2007 sangat menarik perhatianPutra Eddie, Wolfgang Van Halen, masuk mengisi posisi basis menggantikan Michael AnthonyRoth pun setuju untuk balik kucing dan ikut turVan Halen juga sudah dinobatkan masuk Rock and Roll Hall of Fame pada 12 Maret 2007(kkn/c5/any)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Olla Ngaku Berwajah Mirip Ibu Pacar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler