Vasseur Cari Formula untuk Kalahkan Eks Klubnya

Jumat, 08 Agustus 2014 – 12:37 WIB
Luc Vasseur. Foto: Getty Images

jpnn.com - JEAN - Luc Vasseur berencana menghambat ambisi bekas klubnya, Paris Saint-Germain (PSG) dalam mempertahankan trofi Ligue 1 pada laga pembuka kompetisi ini. Kemenangan di hadapan pendukungnya sendiri yang memadati Stade Auguste Delaune II, Sabtu (9/8) dinihari WIB, bakal jadi langkah positif dirinya sebagai entraineur anyar Reims usai menggantikan Hubert Fournier.

Media-media di Prancis menyebut, duel Reims kontra PSG pada journee pertama Ligue 1 2014/2015 adalah kans Vasseur untuk menjejakkan potensinya sebagai calon pelatih hebat di kasta teratas. Tapi sayangnya, eks defenseur PSG 1986-1992 itu sepertinya tidak akan bisa menurunkan seluruh pemain terbaik tuan rumah.

BACA JUGA: Jeremy Menez Bertekad Hapus Citra Bad Boy

Anthony Weber, Alexis Peuget dan Yann Benedick masih memulihkan diri dari masalah pada cruciate ligament mereka. Sedang striker Nicolas de Preville (cedera lutut), bersama Antoine Conte, Atila Turan dan Mickael Tacalfred masih diragukan bisa main sejak menit awal karena belum bugar 100 persen.

"Kami akan jadi tim underdog tentunya. Apakah PSG jadi lemah dengan skorsing Financial Fair Play dan kepergian Alex serta (Jeremy) Menez? Tentu tidak. Tengok saja keganasan mereka saat mengalahkan Guingamp. Mereka tim yang fantastis. Tapi seluruh tim di liga berusaha mengalahkan mereka. Dan kami sedang mencari formulanya," beber Vasseur seperti dilansir PlanettePSG.fr. (sbn)

BACA JUGA: PSG Menyerah, Monaco Kejar Di Maria

BACA JUGA: Everton Perpanjang Kontrak John Stones Lima Tahun

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jones Rayu Allen Hengkang ke Cavaliers


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler