Venna Melinda Bagikan Makanan Buka Puasa Gratis selama Ramadan, Sekejap Ludes

Jumat, 05 April 2024 – 16:29 WIB
Aktris Venna Melinda. ilustrasi. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Selebritas Venna Melinda rutin membagikan makanan buka puasa gratis selama 30 hari di bulan Ramadan.

Ibunda Verrell Bramasta tersebut biasanya menyiapkan 20 porsi makanan per hari untuk dibagikan kepada yang membutuhkan.

BACA JUGA: Baznas Bersama Bango dan Royco Bagikan 50 Ribu Paket Buka Puasa Gratis

"Jadi, 20 bungkus setiap hari, tetapi selama 30 hari. Ternyata dalam waktu tiga menit saja itu sudah habis," kata Venna Melinda saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Venna menyadari bahwa porsi makanan gratis yang dibagikan bukan lah jumlah yang besar.

BACA JUGA: Di Tengah Wabah Virus Corona, Masjid Australia Tetap Bagikan Hidangan Buka Puasa Gratis

Namun, dalam hal ini, Venna mengutamakan konsistensi untuk bersedekah selama sebulan penuh.

Venna mengungkapkan makanan buka puasa gratis ini biasanya disediakan di depan rumahnya.

BACA JUGA: Beras Sedekah 1,5 Ton, Masjid Gelar Buka Puasa Gratis Tiap Hari

Siapa pun yang melewati depan rumahnya diperbolehkan untuk mengambil makanan buka puasa gratis.

Perempuan kelahiran 1951 itu menyebut dirinya bahkan sudah memiliki penerima tetap yang setia mengantri di depan rumahnya.

"Ya jam 5, lah. Ibu-ibu, anak kecil, jadi sudah hafal. Jadi, aku sudah ada langganan tetap," ujarnya.

"Aku rumahnya di pinggir jalan. Jadi, pas baru aku bawa kotak, sudah ada tetangga dan memang kita kan memang wajibnya, kan, memuliakan tetangga," imbuh Venna. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler