jpnn.com, JAKARTA - SRN Entertainment menghadirkan program terbaru bertajuk Ini Dangdut.
Program yang hadir di GoPlay tersebut dibuat untuk menghibur pencinta musik, khususnya penggemar dangdut di masa pandemi.
BACA JUGA: Elly Kasim Meninggal Dunia, Rizky Billar Turut Berduka
"SRN Entertainment rindu untuk menghibur masyarakat Indonesia yang haus dengan hiburan, terlebih lagi dangdut ya. Maka dari itu kita mencoba untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan menghadirkan Ini Dangdut," kata Sonya Laoh Mendes selaku Produser SRN Entertainment, Rabu (25/8).
SRN Entertainment menggandeng GoPlay sebagai platform streaming untuk menyajikan Ini Dangdut.
BACA JUGA: Sebelum Meninggal, Elly Kasim Ingin Rilis Album Baru
Hadir dalam 9 episode, Ini Dangdut menampilkan tema dan penyanyi yang berbeda di setiap episodenya.
Penyanyi dangdut Via Vallen dan Dewi Perssik hadir dalam episode perdana.
BACA JUGA: Penyanyi Legendaris Elly Kasim Meninggal Dunia
Kedua penyanyi kondang itu menyuguhkan tema Suara Dari Timur Jawa untuk menghibur penonton.
"Ini Dangdut menjadi ajang melepas rindu pada penyanyi dangdut di dua era yang berbeda dan lagu-lagunya yang ingin didengar oleh masyarakat," jelas Dewi Perssik.
Senada dengan Dewi Perssik, Via Vallen juga memuji kehadiran program Ini Dangdut.
Menurutnya, program tersebut sangat bermanfaat bagi pekerja seni di tengah pandemi.
"Ini akan menjadi angin segar untuk para pekerja seni, untuk membantu meringankan beban hidup kesehariannya, walaupun masih diadakan dalam keadaan streaming tanpa penonton live," jelas Via Vallen.
Selain Via Vallen dan Dewi Perssik, Ini Dangdut akan terus menghadirkan penyanyi dangdut beken lainnya.
Antara lain, Rita sugiarto, Nassar, Iis Dahlia, Rizky Ridho, Kristina, Happy Asmara, dan Ayu Ting Ting.
Kemeriahan Ini Dangdut hadir setiap Sabtu pukul 16.00 WIB di GoPlay.
"SRN Entertainment tidak akan hanya berhenti sampai di 9 episode tetapi akan ada genre musik yang berbeda serta kejutan lainnya untuk Indonesia," tutup Sonya Laoh Mendes. (ded/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra