jpnn.com, JAKARTA - Sebuah video memperlihatkan Habib Bahar bin Smith sedang berceramah viral di media sosial.
Pada video berdurasi 29 detik itu tampak Habib Bahar mengenakan baju muslim berkopiah putih.
BACA JUGA: Kata Pengacara, Habib Bahar Akan Melakukan Ini Setelah 3 Tahun Dibungkam
Habib Bahar tampak dikerumuni banyak jemaahnya saat bersuara lantang memberikan tausiyah.
Kuasa hukum Habib Bahar, Ichwan Tuankotta mengatakan video tersebut saat kliennya memberikan tausiyah kepada jemaahnya pada Rabu malam.
BACA JUGA: Berita Terkini Tentang Habib Bahar Setelah Keluar dari Penjara, Bakal Hadiri Reuni 212?
"Itu acara maulid. Tausiah menyampaikan pembelaan terhadap Habib Rizieq," kata Ichwan saat dihubungi JPNN.com, Kamis (25/11).
Hanya saja, Ichwan tak tahu secara persis Habib Bahar memberikan ceramah itu.
BACA JUGA: Keluar dari Penjara, Habib Bahar bin Smith Tumpangi Mobil Mewah Berkelir Emas? Kuasa Hukum Merespons
"Tempat saya belum tahu, nanti saya coba konfirmasi," kata Ichwan.
Ichwan Tuankotta mengatakan wajar bila ceramah Habib Bahar viral.
Sebab, jemaahnya sedang menunggu beliau karena menjalani hukuman penjara.
"Saya pikir beliau icon ulama yang memang ditunggu-tunggu tausiahnya setelah beliau ditahan, dibungkam kemarin," kata Ichwan.
Ichwan juga enggak merespons bilamana memang ada yang mengintel Habib Bahar saat memberikan ceramah.
"(Intel, red) kami enggak tahu, ada yang memviralkan saya enggak tahu," pungkas Ichwan Tuankotta. (cr3/jpnn)
Redaktur : Adil
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama