Video Viral Mobil Jatuh Didemaga Merak, Mehub Tegur ASDP

Minggu, 25 Desember 2022 – 06:23 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun langsung meminta PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) bertanggung jawab atas kecelakaan mobil jatuh di Dermaga Merak. Foto/ilustrasi: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Video viral kecelakaan mobil yang jatuh di Dermaga 2 Pelabuhan Merak, Jumat (23/12) menghebohkan masyarakat.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun langsung meminta PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) bertanggung jawab atas kecelakaan itu.

"Kami minta kasus kecelakaan itu jangan sampai kembali terjadi. Persoalan kecelakaan itu tentu hal-hal yang berkewajiban perlu dipikirkan guna meringankan korban," kata Budi Sumadi usai Rapat Koordinasi di Dermaga Eksekutif Pelabuhan Merak, Sabtu (25/12).

BACA JUGA: Siang Bolong, Maling Masuk Indekos Putri, Viral! Lihat Tuh Tampangnya

Menhub meminta ASDP bertanggung jawab terhadap keluarga korban untuk memberikan ganti rugi, perawatan, dan apa yang perlu dilakukan.

"Kami melihat kecelakaan mobil yang jatuh di Dermaga 2 Pelabuhan Merak menjadi pelajaran yang berharga dan ke depan memenaj lebih baik lagi,"katanya menjelaskan.

Budi meminta agar sarana dan prasarana yang ada di pelabuhan dievaluasi dan diperbaiki dengan baik.

Hal itu sesuai hasil rapat koordinasi angkutan natal dan tahun baru (nataru) itu melibatkan BMKG, ASDP, BPBD, Pemerintah Daerah, dan Kepolisian.

BACA JUGA: Viral, Pencuri Motor di Bekasi Keluarkan Senjata Api Saat Beraksi

Selain itu, Menhub minta tolong Kapolda Banten untuk membantu ASDP untuk menjaga tempat-tempat tersebut agar tidak menimbulkan kembali kecelakaan.

"Kami minta sarana dan prasarana itu dapat dijaga agar tidak menyebabkan kecelakaan," pungkas Budi Karya. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Video Viral   Asdp   Menhub   merak  

Terpopuler