Video Viral, Oknum Kades Berbuat Tak Senonoh dengan Perempuan Bersuami di Tempat Karaoke

Selasa, 11 Agustus 2020 – 21:46 WIB
Suasana oknum Kades bersama perempuan bersuami berjoget tak senonoh di dalam ruangan karaoke. Foto: SC/radarlampung.co.id

jpnn.com, LAMPUNG TENGAH - Salah seorang kepala desa (Kades) di Lampung Tengah (Lamteng) berinisial RA sedang menjadi buah bibir, setelah videonya berjoget tak senonoh beredar di media sosial.

Video tersebut memperlihatkan RA tengah berjoget berpelukan dengan wanita yang bukan muhrimnya. Belakangan, dikabarkan wanita itu mirip N, wanita bersuami yang diketahui seorang kasi di kantor kampung.

BACA JUGA: Info Terkini dari Kapolres Soal Kasus Pelecehan Seksual Kasat Reskrim Terhadap Tiga Polwan

Mirisnya, video itu didapati banyak pihak diunggah di media sosial Facebook (FB) dengan akun atas nama Kakam tersebut, Senin (3/8). Setelah video tersebut menjadi buah bibir, video tersebut langsung dihapus.

Meski demikian, sudah banyak warga yang men-screenshoot video dan mengunduhnya. Wanita dalam video tersebut diduga istri seorang kepala dusun.

BACA JUGA: Bharatu Donni Korban Kapal Patroli Tenggelam Ditemukan Meninggal Dunia

Terkait hal tersebut, Kabag Hukum Pemkab Lamteng Eko Pranyoto menyatakan dirinya sudah memberikan nasihat kepada yang bersangkutan. Nasihat disampaikan melalui Forum Komunikasi Kepala Kampung (Forikkam).

“Sebagai dewan penasihat Forikkam, dirinya sudah memberikan nasihat. Perbuatan itu tidak pantas menjadi contoh dan tidak bermoral. Hal ini masih akan kami rapatkan, terkait sanksi apa yang akan diberikan,” katanya.

BACA JUGA: Video Tiga Remaja Putri Berbuat tak Senonoh Viral di Media Sosial, Lihat tuh Fotonya

Ditanya apakah sudah komunikasi dengan yang bersangkutan, Eko menyatakan sudah: melalui telepon. “Tetapi ya jawabannya mengelak,” ungkapnya.

Terpisah, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung/Kelurahan (PMK) Lamteng Firdaus Rokain mengatakan bahwa dirinya belum menerima laporan terkait adanya dugaan perselingkuhan seperti tergambar dari video tersebut.

“Saya belum terima laporan. Jika ada dugaan perselingkuhan, nanti diperiksa oleh Inspektorat. Apa rekomendasi Inspektorat, baru kami tindak lanjuti,” katanya.

Hanya saja, oknum Kades dalam video tersebut belum bisa dikonfirmasi. Dihubungi via telepon, yang bersangkutan tak mengangkat.

BACA JUGA: Oki Mila Berteriak Memanggil Sang Pacar, Begitu Keluar Kamar Langsung Ditusuk, Astagaa

Dihubungi via WhatsApp pun tak kunjung membalas hingga berita ini diterbitkan. Dalam video, nampak oknum mirip RA sendiri yang merekam. (sya/sur)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler