Vigit Waluyo Sebut Juara Liga 1 sudah Disetting, Begini Reaksi Persija

Jumat, 25 Januari 2019 – 22:41 WIB
Vigit Waluyo. Foto: Boy Slamet/JAWA POS

jpnn.com, JAKARTA - Manajemen Persija Jakarta angkat suara terkait tuduhan salah satu tersangka kasus pengaturan skor, wasit Vigit Waluyo yang menyebut Persija juara Liga 1 adalah settingan.

"Ya bisa jadi mereka juara itu sudah disetting karena sesuai dengan yang saya sebutkan, siapa yang main di awal dan di akhir," bunyi pernyataan Vigit.

BACA JUGA: Erwin Ramdani Beber Alasannya Berlabuh ke Persib Bandung

Chief Operations Officer (COO) Persija Jakarta Rafil Perdana menjelaskan, itu semua tak benar.

Menurut Rafil, ada banyak fakta yang membuat pernyataan Vigit itu salah besar. Karena itu, mereka pun akan melakukan aksi hukum agar Vigit mempertanggung jawabkan pernyataannya.

BACA JUGA: Persib Dominasi Rating Televisi, Persija Kedua, Persebaya Ketiga

"Apa yang dikatakan saudara Vigit Waluyo jelas-jelas telah melukai hati para pemain Persija Jakarta dan The Jakmania yang sepanjang musim 2018 telah mencurahkan segenap tenaga dan energinya untuk bekerja keras dalam memenangkan pertandingan demi pertandingan," ungkapnya.

Rafil menegaskan, bahwa Persijanjustru bayak tak diuntungkan karena sering bermain di luar Jakarta. Tapi, lanjut dia, dukungan The Jakmania sangat besar meski banyak bermain di luar Jakarta.

BACA JUGA: Luciano Leandro Jadi Pelatih Persipura, Oh In-Kyun Langsung Merapat

"Melihat fakta tersebut, maka pernyataan yang diucapkan oleh Saudara Vigit adalah tendensius dan tidak berdasar," ungkapnya.

"Kami berpendapat Saudara Vigit terkesan ingin mencari kambing hitam dan melakukan pembenaran atas kesalahan yang dia lakukan, karena pada saat ini dia sudah ditetapkan sebagai tersangka pada dugaan kasus suap yang menimpanya," imbuh Rafil.

Persija sudah menunjuk Malik Bawazier, sebagai kuasa hukum untuk memperkarakan perkataan Vigit tersebut. Harapannya, agar Vigit menarik ucapan dan meminta maaf. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Barito Putera Gagal Dapatkan Tanda Tangan Geri Mandagi


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler