Viral, Polisi Bubarkan Tawuran Pelajar di Cengkareng, Dor

Rabu, 02 November 2022 – 13:16 WIB
Polisi saat mengamankan pelajar yang tawuran di Jalan Pintu Air, Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa (1/11). Foto: Instagram/jktnewss

jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengamankan seorang pelajar yang tawuran di Jalan Pintu Air, Cengkareng, Jakarta Barat pada Selasa (1/11).

Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo mengatakan polisi awalnya mendapat laporan dari warga bahwa ada tawuran pelajar di Jalan Pintu Air.

BACA JUGA: Viral Aksi Polisi Gagalkan Tawuran Pelajar di Bekasi, Lihat Tuh

Tawuran antarpelajar itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Polisi pun bergegas menuju lokasi kejadian.

"Info dari warga, enam orang, bawa celurit semua," kata Ardhie dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA: 6 Remaja Diamankan Polisi Saat Hendak Tawuran, Lihat Tuh Senjatanya, Bikin Ngilu

Ardhie menjelaskan, polisi yang tiba di lokasi kejadian sempat menembakkan peluru ke udara.

Para pelajar yang tawuran pun akhirnya lari kocar-kacir.

BACA JUGA: Tawuran Maut di Deliserdang, Seorang Remaja Tewas Bersimbah Darah

"Itu satu pelajar yang diamankan. Pelajar yang ketangkap bawa sajam. Dia jatuh pas kami kejar," ujarnya.

Ardhie memastikan tidak ada korban jiwa dan luka dalam peristiwa tersebut.

Polisi pun kini memburu pelaku tawuran lainnya yang melarikan diri.

"Kami lagi kembangkan dahulu," tambah Ardhie. (cr1/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler