jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Virgoun akhirnya buka suara setelah dugaan perselingkuhan dirinya dibongkar oleh istrinya, Inara Rusli.
Dia mengakui kesalahan dan kekhilafan yang telah dilakukan.
BACA JUGA: Inara Rusli Ungkap Penyebab Virgoun Selingkuh dengan Perempuan Lain
"Saya akui saya salah. Saya khilaf dan saya sama sekali tidak membenarkan segala apa yang saya lakukan," kata Virgoun dalam video pernyataan resmi di YouTube, Jumat (28/3) malam.
Vokalis Last Child itu kemudian menyampaikan permohonan maaf.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Keinginan Rhoma Sebelum Meninggal, Inara Minta Ini Kepada Virgoun
Adapun Virgoun meminta maaf kepada semua pihak yang dirugikan akibat masalah rumah tangganya.
"Saya memohon maaf terutama kepada nama-nama dan pihak-pihak yang menjadi tertuduh dalam isu ini," sambung pelantun Surat Cinta untuk Starla itu.
BACA JUGA: Bongkar Dugaan Perselingkuhan Virgoun, Inara Rusli Hapus Foto Kebersamaan
Sebelumnya, Inara Rusli membongkar dugaan perselingkuhan yang dilakukan oleh Virgoun.
Dia membeberkan sejumlah bukti percakapan dan transfer terkait perselingkuhan Virgoun yang diduga terjadi sejak 2021.
"16 Agustus 2022 subuh, Allah kasih aku pertanda mimpi suami selingkuh, siangnya ada private account DM kasih info. Sudah kuberi kesempatan saat itu ya, jangan pernah bilang enggak dikasih kesempatan," bebernya.
Inara Rusli mengaku pernah memberi kesempatan untuk Virgoun supaya bertobat.
Dia juga menyertakan bukti surat pernyataan Virgoun yang mengakui berselingkuh dengan perempuan lain.
"Dengan surat ini, menyatakan, saya, Virgoun Teguh Putra mengakui selama masih dalam status menikah dengan saudari Ina Idola Rusli, bahwa benar telah melakukan hubungan asusila selayaknya suami istri yang dilarang oleh agama dan pemerintah," tulisan dalam surat yang ditandatangani Virgoun.
Selanjutnya, Inara Rusli menunjukkan bukti Virgoun mentransfer uang untuk perempuan selingkuhan.
Adapun uang yang ditransfer berkisar hingga Rp 180 juta dalam jangka waktu Juli 2021 hingga Agustus 2022.
"Ini kemaksiatan dari Juli 2021 ya, belum sama yang kartu debit kamu yang kamu sembunyikan selama ini, yang semalam aku temuin di tas @virgoun_," tambahnya.
Adapun Virgoun menikah dengan Inara pada 2014 hingga kini dikaruniai tiga buah hati. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi