jpnn.com, JAKARTA - Layanan streaming Vision+ kembali meluncurkan tayangan terbaru berjudul Orkes Semesta.
Orkes Semesta adalah suguhan musik pertama dalam bentuk konser audio visual.
BACA JUGA: Ulang Tahun ke-21, Yovie & Nuno Siapkan Kejutan
Konser audio visual tersebut menggunakan teknologi canggih yaitu Dolby VisionTM and Dolby Atmos.
Adapun band pertama yang bisa disaksikan dalam Orkes Semesta yakni grup pop jazz, Maliq & D’Essentials.
BACA JUGA: Ravi Andika Membuktikan Diri Lewat Picture, You
"Orkes Semesta memberi sebuah audio experience maupun berupa konser atau interview, untuk sesi pertama yakni Maliq & D’Essentials," kata Clarissa Tanoesoedibjo, Managing Director Vision+.
Dalam Orkes Semesta, Maliq & D’Essentials akan berkolaborasi dengan sejumlah musisi.
BACA JUGA: Rilis Rasa, Elkasih Reborn Bahas Soal Persaudaraan
Antara lain, Iwa K, King Nassar, Hondo, Lyodra, David Bayu, Ayu Gurnitha, dan Muhammad Hanafi Lubis.
"Kami melihat Maliq & D’Essentials sangat luar biasa. Kami mau ada kolaborasi juga," ucap Lukman Sardi, Head of Content Original Production di Vision Pictures.
Personel Maliq & D’Essentials antusias menyuguhkan penampilan pertama dalam Orkes Semesta.
Orkes Semesta bakal dirilis melalui Vision+ pada 22 Mei 2022 mendatang. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra