Vitalia Shesya Sudah Sebulan Dipacari Meidian

Senin, 28 April 2014 – 11:44 WIB
Vitalia Sesha. JPNN.com

jpnn.com - Andi Novitalia alias Vitalia Shesya kem­bali bergairah bercinta. Ia sudah melu­pakan kegagalan pernikahannya dengan seorang pengusaha minyak. Juga sudah move on dari Ahmad Fathanah, pesakitan impor daging sapi.

Pekan lalu, di sebuah acara, Vita kepergok digandeng pesinetron Meidian Maladi, yang belum lama memacari artis Bella Shofie.  Kala itu baik Vita maupun Meidian belum mengakui sebagai se­pasang kekasih. Lantas mengapa sudah mesra begitu ya?

BACA JUGA: Idris Sardi Disemayamkan di Depok, JK Turut Berduka

 “Baru deket, kurang lebih sebulan lah intens bener-bener deket,” aku Vita kepada Rakyat Merdeka, akhir pekan lalu.

Dengan ekspresi dan cara bicara yang agak kelabakan, Vita seperti belum mau dibilang sedang kasmaran. “Deket, ya deket. Ya pokoknya gitu deh,” tukas eks model majalah dewasa dan pemain beberapa judul film serta FTV ini.

BACA JUGA: George Clooney Lamar Alamuddin

Berulang-ulang ditanyakan tentang Meidian, Vita kemudian cekikan. Janda dua anak ini seperti ABG yang belum pernah berpacaran.

“Aku malu tahu. Nggak pernah sebe­lumnya kayak gini. Sebenernya nggak mau diekspos, nanti dulu. Tapi ya sudah,” kata Vita.

BACA JUGA: Selamat Jalan Idris Sardi...

Sejak kapan dan bagaimana bisa dekat? “Aku kan punya kakak angkat, nah dia itu temen deketnya bang Meidian. Terus kita nggak sengaja ketemu pada suatu acara, akhirnya kenalan deh,” jawab wanita kelahiran Jakarta 15 November 1986 ini.

“Kebetulan di acara itu ada bang Meidian. Setelah kenalan, kita tuker-tukeran pin BBM, terus sering kontak-kontakan lewat BBM selama dua bulan. Tapi yang bener-bener bisa di bilang deket sih sebulan terakhir ini,” rinci Vita lagi.

Mengaku baru dekat-dekat biasa saja, ia belum berani melangkah ke hubungan yang lebih serius. Misalnya, mengenalkan Meidian kepada kedua anaknya.

“Belum dikenalin, nanti aja. Takutnya, mentalnya kaget. Kita baru deket, kalau udah serius baru deh dikenalin. Kan nggak bagus kalau tiba-tiba kita nggak deket lagi, pasti anak aku nanya-nanya. Ntar anak ku nilai yang nggak-nggak lagi,” tutur Vita polos.

Lebih lanjut, ia menyadari status sebagai janda, terlebih belum lama dikait-kaitkan dengan Fathanah, adalah beban yang sulit. Namun sebagai manusia biasa, yang memiliki kebutuhan batin serta biologis, Vita tak kuasa menahan hasrat untuk bercinta lagi. “Aku sadar diri, aku ini kan janda, kalau dia bisa dapat lebih baik kenapa nggak?” katanya. “Sayang sih, tapi jodoh di tangan tuhan,” lanjut Vita.

Coba merinci, ia menyebut satu persatu daya tarik Meidian. Yang paling berkesan adalah sosok Meidian bisa menutupi karakter Vita yang tertutup. “Aku kaku, dia supel jadi bisa cair suasana. Aku pendiem dianya rame sendiri.”
Nilai plus lain dari pria asal Medan itu dimata Vita adalah sosok yang dirasa cukup religius.

“Sering nasehatin hal-hal positif. Selalu ingetin salat, ngemong banget deh orangnya lembut dan sabar sama watak keras aku,” ucap Vita.

Yang paling bikin ia klepek-klepek saat Meidian lekas datang ke apartemennya saat tahu Vita sedang jatuh sakit.

“Aku kan sempet sakit mungkin karena darah rendah. Jadi aku ini lagi program diet, nah perut kosong yang dipaksain buat aktivitas bikin aku drop. Eh dia datang bawa makanan buat aku dan adik-adik angkat aku. Dia welcome dan care banget,” kisahnya tersipu malu.

Diceritakan pula, Vita pernah dua kali berhubungan dengan lelaki berdarah China. Terakhir, ia sempat berpacaran hingga satu tahun. Tapi dengan Meidian ada yang berbeda. “Lembut banget orangnya beda sama yang dulu,” ceplosnya.

“Sempat deket dua orang. Mereka orang China, yang satu tinggalnya di luar kota dan yang terakhir tinggal di jakarta, yang terakhir itu putus awal tahun.

Hubungannya sih cuma setahun putusnya ya karena ngga cocok lagi. Aku ini kan keras, ego tinggi dan kita juga beda agama,” bebernya lagi.

Ada gosip, kedekatan Vita dan Meidian hanya lah settingan. Karena keduanya sedang fokus meniti karier di dunia tarik suara dan mereka akan mengeluarkan single dalam waktu dekat ini.

“Kita ngga ada settingan sama sekali untuk dongkrak penjualan single. Nggak kok ini Bener-bener dari hati,” elak Vita.

“Tapi memang benar kita sama-sama mau ngeluarin single, aku sudah syuting video klip juga. Genrenya pop beat, judulnya I’m Sexy Lady. Lagu itu menceritakan tentang diri aku yang selama ini imagenya nggak jauh-jauh dari kesan seksi, beda deh pokoknya karena lagu ini menonjolkan nilai glamour banget. Launching awal Mei, doain ya,” pungkasnya. (rmo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengalaman Baru Dominique Diyose di Film Guardian


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler