Vivo Luncurkan Warna Baru Aquamarine Green untuk V20 SE

Rabu, 11 November 2020 – 17:53 WIB
Vivo V20 SE Aquamarine Green. Foto: Vivo

jpnn.com, JAKARTA - Vivo Indonesia meluncurkan warna baru dari seri Vivo V20 SE yaitu Aquamarine Green.

Warna baru terinspirasi oleh warna natural alam dan pesona lautan yang merepresentasikan keindahan alam semesta.

BACA JUGA: Tak Sanggup Bayar, Gadis Muda Rela Melakukan Ini kepada Sopir Taksi Online, Ouw..

Vivo menghadirkan warna tersebut lantaran memiliki nilai positif dan optimisme, serta menjadikannya sebagai warna yang mewakili para penggunanya.

“Sebagai bentuk apresiasi kami menghadirkan Vivo V20 SE dengan desain warna terbaru yang sangat indah dan menarik, yaitu Aquamarine Green," ungkap Senior Brand Director Vivo Indonesia, Edy Kusuma dalam keterangan tertulis, Rabu (11/11).

BACA JUGA: Vivo Meluncurkan Origin OS November Ini

Ia menambahkan, warna baru ini diharapkan bisa melengkapi pilihan smartphone yang sesuai dengan selera konsumen demi memberikan pengalaman menggunakan smartphone yang penuh gaya.

Vivo V20 SE Aquamarine Green hadir dengan ketebalan 7,83 mm dan bobot smartphone diklaim hanya 171 gram.

BACA JUGA: Vivo S20 dan S20 SE Meluncur di Indonesia, Sebegini Harganya

Soal spesifikasi, ponsel dilengkapi kamera depan 32MP Super Night Selfie.

Kemudian di bagian belakang terdapat empat kamera yang masing kamera utama 48MP, 8MP Wide-Angle, 5 MP Macro dan 2MP Depth Camera.

Ponsel juga dibekali 33W FlashCharge sehingga pengguna dapat mengisi ulang daya baterai hingga 62 persen hanya dalam 30 menit.

Bukan hanya itu, Vivo V20 SE juga sudah memiliki fitur NFC yang memungkinkan konsumen untuk memeriksa atau mengisi ulang uang elektronik dan mentransfer data secara nirkabel.

Ponsel ini sudah bisa dipesan dengan harga Rp 3,9 juta mulai hari ini (11/11) sampai (16/11).

Calon konsumen dapat mengikuti program pre-order Vivo V20 SE Aquamarine Green ekslusif secara online di e-commerce partner Tokopedia dan Akulaku. (ddy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler