Wabah Covid di Taiwan Makin Mengerikan, Rekor Pecah Setiap Hari

Selasa, 17 Mei 2022 – 03:17 WIB
Seorang pengendara motor, memakai masker pelindung untuk mencegah penyebaran penyakit virus korona (COVID-19), berkendara melewati sebuah kelenteng saat ia mengirimkan bahan makanan di New Taipei, Taiwan, Jumat (22/4/2022). Foto: ANTARA FOTO/REUTERS/Annabelle Chih/WSJ/cfo

jpnn.com - Kasus harian COVID-19 di Taiwan sebagaimana data Pusat Komando Epidemi setempat (CECC) pada Senin tercatat 61.754 positif dan 29 kematian.

Taiwan telah mencatat rekor kasus baru harian di atas angka 60 ribu selama lima hari berturut-turut, tulis kantor berita setempat CNA.

BACA JUGA: Sindir Penanganan Covid-19 China, Pemimpin Taiwan Pakai Kata Kejam

CECC menyebutkan kasus kematian akibat COVID menimpa warga berusia 20 hingga 90 tahun, sebanyak 16 di antaranya belum mendapatkan suntikan vaksin.

Seorang remaja pria berusia 20 tahun yang meninggal karena COVID-19 didiagnosis memiliki penyakit neuromuskular yang telah lama menggunakan alat bantu pernapasan dan tidak mendapatkan vaksin, demikian CECC.

BACA JUGA: Kapal Perang AS Transit di Selat Taiwan, China Meradang

Sepanjang tahun ini di Taiwan terdapat 741.680 kasus positif.

Sebanyak 1.269 di antaranya dikategorikan infeksi sedang dan 324 parah, sedangkan sisanya ringan atau bahkan tanpa gejala. (ant/dil/jpnn)

BACA JUGA: Kapal Perang AS Berlayar di Selat Taiwan, Tiongkok Tuding Sengaja Rusak Perdamaian


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler