Waduh! Bos Nissan Disikat dari Dalam

Senin, 19 November 2018 – 21:35 WIB
Ilustrasi Carlos Ghosn. Foto: Nissan

jpnn.com - Bos Nissan juga Renault - Carlos Ghosn yang sebelumnya dipercaya mampu membawa pembaruan di perusahaan asal Jepang itu, kini harus menerima tuduhan dari dalam.

Nissan menuduh Ghosn telah melakukan pelanggaran berat, termasuk melaporkan pendapatan yang lebih rendah dari seharusnya.

BACA JUGA: Nissan Bantu Pengadaan Kendaraan Penjernih Air di Sulteng

Selain Ghosn, anggota direksi Greg Kelly juga diduga telah melakukan pelanggaran serupa.

Atas dugaan tindakan pelanggaran itu, Ghosn dan Greg terancam dipecat, pasalnya Nissan memang mengusulkan langkah itu, lansir AFP.

BACA JUGA: Nissan Teana Terbaru Melenggang di Tengah Tren SUV

Tuduhan itu tidak lantas main-main. Pihak Nissan telah menyatakan bahwa mereka telah melakukan penyelidikan internal terhadap pengusaha berkebangsaan Prancis, Brasil dan Lebanon itu, yang dikabarkan sedang diperiksa oleh jaksa Tokyo, Senin (19/11).

Disebutkan, informasi didapatkan dari sebuah laporan whistleblower (pelapor pelanggaran), dan perusahaan menemukan kesalahan Ghosn yang terjadi beberapa tahun lalu. (mg8/jpnn)

BACA JUGA: Volkswagen dan Renault Akan Didukung Koneksi 5G

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Mobil Khusus Penjelajah Gurun Pasir dari Nissan


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler