Wakasal dan Dankormar Tinjau Serbuan Vaksinasi Covid-19 di Pulau Tidung

Sabtu, 07 Agustus 2021 – 10:42 WIB
Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya Ahmadi Heri Purwono didampingi Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen Suhartono menyaksikan kegiatan vaksinasi Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, Jumat (6/8). Foto: Dispen Kormar

jpnn.com, KEPULAUAN SERIBU - Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya Ahmadi Heri Purwono didampingi Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen Suhartono menyambangi Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, Jumat (6/8).

Kedua perwira tinggi angkatan laut itu meninjau Serbuan Vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat maritim di pulau tersebut.

BACA JUGA: TNI AL Gelar Serbuan Vaksinasi kepada Masyarakat Maritim di Riau

Ahmadi Heri dan rombongan menggunakan Kapal Sea Rider menuju Pulau Tidung.

"Untuk saat ini, TNI AL mengerahkan seluruh tenaga dan sumber daya yang dimiliki untuk mendukung program pemerintah. Saat ini TNI AL sudah memvaksinasi lebih dari 500 ribu yang sudah dilaksanakan oleh satker TNI AL di seluruh Indonesa," ujarnya di sela-sela kegiatan vaksinasi.

BACA JUGA: TNI AL Gelar Serbuan Vaksinasi Dosis Pertama untuk Masyarakat Pesisir di Subang, Rekor!

Kegiatan vaksinasi kali ini menyasar nelayan-nelayan dan masyarakat Pulau Tidung di wilayah Kepulauan Seribu dengan target 1.500 orang untuk vaksin kedua.

Selain itu TNI AL juga memvaksinasi masyarakat yang belum mendapatkan akses.

BACA JUGA: Koarmada III Gelar Serbuan Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua untuk Warga Kota Sorong

Vaksinator yang terlibat dalam kegiatan ini berjumlah 30 personel dari Satuan Satkes Kolinlamil, Satkes Lantamal lll, RS Marinir Cilandak, dan Batalyon Kesehatan (Yonkes) 1 Marinir, serta Pemprov DKI Jakarta dan Pemkab Kepulauan seribu.

Bertindak selaku ketua pelaksana 'serbuan' ini Komandan Detasemen Jalamangkara Kolonel Marinir Kresno Pratowo.

Pada kesempatan itu, Korps Marinir TNI AL juga membagikan seribu paket sembako di wilayah Pulau Tidung dan sekitarnya. (tan/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler