Wakil Tuan Rumah Mendominasi Final Indonesia Masters 2024 Super 100

Minggu, 01 September 2024 – 01:58 WIB
Selebrasi pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Moh. Zaki Ubaidillah di turnamen Indonesia Masters 2024 Super 100 di GOR Remaja Pekanbaru, Riau, Sabtu (31/8/2024). Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, JAKARTA - Indonesia tercatat menempatkan enam wakil pada turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2024 Super 100 di Pekanbaru.

Berlaga di GOR Remaja Pekanbaru, Riau, Sabtu (31/8/2024), dua gelar juara sudah diamankan dari sektor tunggal putra dan ganda campuran seusai mempertemukan antar wakil Indonesia.

BACA JUGA: Leo/Daniel Pertahankan Gelar Indonesia Masters, Tim Ad Hoc Bicara Proses

Tercatat Alwi Farhan akan menghadapi Moh. Zaki Ubaidillah di partai final.

Alwi mampu tampil di final seusai mengalahkan wakil Jepang, Riku Hatano di semifinal dengan skor 21-14, 21-18.

BACA JUGA: Alwi Farhan Cuma Mau Fokus di Indonesia Masters 2024 Super 100

Adapun Ubed -sapaan akrab Zaki- melaju ke partai final turnamen BWF Super 100 seusai revans melawan Yohanes Saut Marcellyno dengan skor 21-17, 22-20.

Dari sektor ganda campuran, pertandingan ulangan final Indonesia International Challenge 2024 kembali tersaji di turnamen BWF Super 100.

BACA JUGA: Anies Masih Punya Peluang Maju di Pilkada Jakarta, 4 Partai Ini Bisa Berkoalisi

Pasangan Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil kembali akan menantang Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu.

Adnan/Indah ke partai puncak seusai menumbangkan rekan satu negaranya, Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah dengan skor 21-19, 14-21, 21-15.

Adapun Jafar/Felisha kembali berlaga di final seusai menumbangkan ganda campuran India, Dhruv Kapila/Tanisha Crasto dengan skor 21-10, 21-10.

Wakil Indonesia lainnya yang akan berlaga di final yakni Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (ganda putra) dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (ganda putri).

Rahmat/Yeremia dijadwalkan akan berlaga menghadapi ganda putra Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn/Worrapol Thongsa-Nga.

Adapun untuk Jesita/Febi akan melawan pasangan Jepang, Mizuki Otake/Miyu Takahashi.

Partai final turnamen Indonesia Masters 2024 Super 100 di Pekanbaru rencananya digelar di GOR Remaja Pekanbaru, Riau, Minggu (1/9/2024) mulai pukul 12.00 siang WIB.

Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan pertandingan tersebut bisa melalui streaming di Vision+. (pbsi/mcr16/jpnn)

Jadwal pertandingan final Indonesia Masters 2024 Super 100

  • Tunggal putri: Riko Gunji (Jepang) vs Hina Akechi (Jepang)
  • Ganda campuran: Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil vs Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu
  • Tunggal putra: Alwi Farhan vs Moh. Zaki Ubaidillah
  • Ganda putri: Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum vs Mizuki Otake/Miyu Takahashi (Jepang)
  • Ganda putra: Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Chaloempon Charoenkitamorn/Worrapol Thongsa-Nga

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Datang, Nama Anies Menggema di Kongres NasDem


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler