Warga Tiongkok Buru iPhone 6 Sampai ke Jepang

Jumat, 19 September 2014 – 17:17 WIB
iPhone 6. Foto: ist

jpnn.com - TOKYO - Sejumlah warga Tiongkok terlihat dalam antrean panjang mengular di depan Apple Store, Tokyo, Jumat (19/9). Para warga Negeri Tirai Bambu itu datang ke Jepang khusus untuk membeli produk telepon genggam terbaru Apple, iPhone 6.

"Saya mengantre karena ini (iPhone 6) belum dijual di Tiongkok. Tapi mahal juga ya harganya," kata Chen Manyan, warga negara Tiongkok asal Provinsi Fujian kepada AFP.

BACA JUGA: Manjakan Konsumen Pemula, Smartfren Bakal Luncurkan Andromax C3

Seperti diketahui, hari ini iPhone 6 dan berbagai variannya untuk pertamakali diluncurkan ke pasar dunia. Namun karena masalah lisensi, Apple terpaksa menunda peluncuran iPhone 6 untuk wilayah Tiongkok.

Warga negara Tiongkok yang tinggal di Jepang pun ikut antusias memburu produk canggih ini. Mereka melihat tertundanya peluncuran iPhone 6 di kampung halaman sebagai peluang bisnis yang menggiurkan.

BACA JUGA: Nge-game Lebih Seru dengan Andromax V3s

"Saya beli dua. Satu untuk saya sendiri, satu lagi akan saya jual kepada teman di Tiongkok," ujar Zou Zhiyang, mahasiswa bisnis yang tengah menimba ilmu di Negeri Sakura.

Total ada 11 negara yang mendapat jatah menjual iPhone6 pada hari peluncurannya. Di kawasan Asia, hanya Jepang, Hong Kong dan Singapura yang mendapat kesempatan tersebut.

BACA JUGA: Facebook: Tips untuk Memastikan Keamanan Anak Anda di Sosial Media

Situasi di Tiongkok juga dimanfaatkan oleh para pedagang telepon genggam Hong Kong. Mereka rela membeli iPhone 6 di atas harga pasar, untuk kemudian dijual kembali ke pasar Tiongkok.

Salah seorang penjual mengaku bersedia membayar HK$ 18,000 atau sekitar Rp 25 juta untuk sebuah iPhone 6 versi 128 gigabyte. Di toko resmi, uang sebesar itu cukup untuk membeli dua buah iPhone 6 versi paling canggih, iPhone 6 plus.

"Saya mendapat sekitar 200 pesanan, 60 sampai 70 persennya dari konsumen di daratan (Tiongkok)," kata Gary Yiu, pemilik toko telepon genggam iGeneration.

Amerika Serikat, Inggris, Perancis, Jerman, Kanada, Bahrain, Australia dan  Brazil adalah negara-negara lain yang mendapat kesempatan menjual iPhone 6 hari ini. Pada tanggal 26 September mendatang, produk telepon pintar ini akan diluncurkan di 20 negara lain. (AFP/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... migme Gandeng Trikomsel Sasar Pasar di Indonesia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler