Warung Padang Digarong

Minggu, 14 Oktober 2012 – 07:33 WIB
BONTANG – Sebuah Warung Padang di Jalan MT Haryono Kelurahan Gunung Elai jadi sasaran maling, Sabtu (13/10) sekira pukul 15.45 Wita kemarin. Uang jualan milik korban, Abdullah (21) warga HOP VI, yang disimpan di laci meja kasir senilai Rp 2 juta pun amblas.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari kepolisian, pada saat itu datang seorang pria hendak memesan nasi Padang dan 5 bungkus es teh di warung. Saat sedang menghidangkan pesanan nasi dan es teh itulah diduga pelaku beraksi.

“Saat korbannya lengah itulah, pelaku langsung mengambil uang di laci. Usai membayar, pelaku langsung kabur. Sementara korban tidak sadar jika uang jualan sudah tidak ada,” kata Kapolres AKBP Heri Armanto, didampingi Kasubag Humas Iptu I Gusti Ngurah Suarka.

Korban sendiri baru sadar jika uang jualannya amblas setelah berada di meja kasir. Dimana, korban melihat laci kasir warungnya sudah terbuka. Merasa curiga, akhirnya korban memastikannya.

Ternyata benar, uang sekitar Rp 2 juta pun sudah hilang. Akhirnya, korban langsung melaporkan kasus itu ke Kantor Polres Bontang untuk ditindaklanjuti.

Sementara itu, kasus penjambretan kembali meneror warga Kota Taman. Sekira pukul 13.45 Wita kemarin, Siti (33) warga Belimbing, dijambret di Jalan Pupuk Raya. Kerugian yang dideritanya ditaksir mencapai Rp 2,3 juta.

Kejadiannya, pada saat itu korban melintas di depan Gereja Katolik Santo Yosep. Sejurus kemudian, dia didatangai dua pria menggunakan motor. Dalam sekejap, salah satu pelaku langsung menarik tas korban warna cokelat yang terbuat dari anyaman kulit dan langsung kabur.

Siti yang melihat kejadian itu pun berusaha melakukan pengejaran. Sayangnya, pelaku terlalu lincah sehingga bisa meloloskan diri.

Kepada polisi, korban mengaku kehilangan SIM, STNK motor, KTP, kartu ATM, cincin emas 3,5 gram, handphone Nokia Classic, dan uang tunai Rp 200 ribu. Atas kejadian itu, korban langsung melaporkan kasus itu ke polisi.

“Sampai saat ini kami masih terus berupaya mengidentifikasi siapa pelaku pencurian tersebut. Jajaran kami sedang melakukan penyelidikan. Kami imbau kepada warga Bontang untuk waspada lagi,” kata Kapolres. (kei)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Terdesak Kreditan Mobil, Curi Motor

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler