Waspada! Informasi Lowongan Kerja Transjakarta Hoaks

Sabtu, 25 Februari 2017 – 16:16 WIB
Lowongan pekerjaan. Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) saat ini tidak membutuhkan sebanyak 6 ribu supir dan 6 ribu petugas, seperti yang tersebar di media sosial.

Informasi tersebut disampaikan Direktur Utama Transjakarta Budi Kaliwono untuk menjawab beredarnya lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan perusahaannya.

BACA JUGA: Tenang..Pemerintah Siapkan 400 Ribu Lowongan Kerja

“Itu tidak benar. Informasi yang valid mengenai rekrutmen karyawan Transjakarta hanya melalui situs resmi www.transjakarta.co.id,” kata Budi dalam siaran persnya, Sabtu (25/2).

Setiap proses rekrutmen karyawan di Transjakarta, sambung Budi dilakukan secara langsung tanpa perantara dan bebas biaya.

BACA JUGA: Pengembang Gandeng Paguyuban RT/RW

Kandidat yang memenuhi syarat akan diundang secara langsung oleh tim rekrutmen dan seleksi Transjakarta. Seluruh proses seleksi dilaksanakan transparan dan terbuka.

Untuk itu, Budi mengimbau agar masyarakat berhati-hati menerima pesan yang beredar melalui media sosial tentang lowongan pekerjaan.

BACA JUGA: Aksi 112, Transjakarta Berlakukan Pengalihan Rute

"Karena transjakarta tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami pihak manapun sehubungan dengan adanya penipuan yang menyalahgunakan identitas Transjakarta," tandas Budi.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kunjungi Pulau Seribu, Dirut Transjakarta Cari Tahu


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler