Wenger, Wilshere dan Walcot Langsung Gelar Konferensi Pers
JAKARTA -- Skuat Arsenal yang akan menggelar ujicoba melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta akhirnya tiba di Indonesia. Pasukan Meriam London itu tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jumat (12/7) sekitar pukul 15.30 WIB, menggunakan pesawat carteran.
Pemain-pemain Arsenal disambut oleh ratusan gooners -sebutan fans Arsenal- yang telah mendatangi Bandara Halim Perdanakusuma sejak pukul 11.00 WIB.
Kelompok suporter yang tergabung dalam Arsenal Indonesia Suporter (AIS) itu tidak hanya berasal dari Jakarta. Ada pula dari Bandung, Yogyakarta dan luar Jawa.
Setibanya di Bandara Halim Perdanakusma, sebagian besar pemain Arsenal langsung menuju The Keraton. Hanya pelatih Arsenal Arsene Wenger dan Jack Wilshere dan Theo Walcott yang mengikuti acara konferensi pers di Arya Satya Lounge Bandara Halim Perdanakusuma.
Meski telah melakukan perjalanan sangat panjang dan lama, mereka tetap hangat menyambut para fans yang setia berkumpul. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Skuat Arsenal yang akan menggelar ujicoba melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta akhirnya tiba di Indonesia. Pasukan Meriam London itu tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jumat (12/7) sekitar pukul 15.30 WIB, menggunakan pesawat carteran.
Pemain-pemain Arsenal disambut oleh ratusan gooners -sebutan fans Arsenal- yang telah mendatangi Bandara Halim Perdanakusuma sejak pukul 11.00 WIB.
Kelompok suporter yang tergabung dalam Arsenal Indonesia Suporter (AIS) itu tidak hanya berasal dari Jakarta. Ada pula dari Bandung, Yogyakarta dan luar Jawa.
Setibanya di Bandara Halim Perdanakusma, sebagian besar pemain Arsenal langsung menuju The Keraton. Hanya pelatih Arsenal Arsene Wenger dan Jack Wilshere dan Theo Walcott yang mengikuti acara konferensi pers di Arya Satya Lounge Bandara Halim Perdanakusuma.
Meski telah melakukan perjalanan sangat panjang dan lama, mereka tetap hangat menyambut para fans yang setia berkumpul. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hamilton Belajar Arti Kekalahan
Redaktur : Tim Redaksi