Wenger Yakin Arsenal Makin Tangguh Tanpa Van Persie

Senin, 03 September 2012 – 18:31 WIB
LONDON - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mulai melupakan kepergian pemain kesayangannya Robin Van Persie yang hijrah ke Manchester United. Penampilan apik Arsenal yang ditunjukkan sejumlah bintang baru yang didatangkan untuk mengisi kekosongan selepas kepergian Van Persie, menjadi penawar mujarab bagi kegelisahan Wenger.

Lihat saja bagaimana penampilan Santi Cazorla dan Lukas Podolski saat membawa The Guners -julukan Arsenal- melumat Liverpool di Anfield, dengan skor 2-0 dalam laga pekan ketiga Liga Inggris, Minggu (2/9). Meski tak mau jumawa, Wenger yakin bisa membawa Arsenal lebih baik musim ini.

‘’Apakah kami lebih baik dari musim lalu? ini terlalu cepat (untuk menyimpulkan) tapi saya yakin bisa membangun ke arah demikian,’’ ujar Wenger seperti dikutip The Sun, Senin (3/9).

“Kami punya sesuatu yang harus dikerjakan dengan potensi-potensi yang ada. Lihatlah pemain tengah kami. Anda punya Arteta, Cazorla, Wilshere, Coquelin, Rosicky, Ramsey,’’ tambahnya.

Selain kehilangan Van Persie, Arsenal juga harus merelakan Alex Song yang hengkang ke Barcelona. Praktis lini tengah klub asal London ini sempat goyah dengan kepergian dua pemainnya itu. Namun kini datangnya sejumlah muka baru termasuk Abou Diaby membuat Arsenal makin solid.

“Ada pertarungan untuk (setiap) posisi tapi ada kualitas di sana. Kami punya dua laga saat anda bisa melihat sejumlah potensi tapi mungkin kurang pemicu. Tapi sekarang kami telah keluar bertanding  rasanya kami punya penampilan yang bagus,’’ imbuhnya.

“Semua orang mengerti Cazorla tidak akan tinggal disini selama enam bulan dan Diaby sangat penting buat kami,’’ pungkasnya.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Peraih Medali Dijanjikan Bonus

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler