jpnn.com, JAKARTA - Brand perawatan kulit Whitelab berhasil merebut hati masyarakat Indonesia, sejak hadir pada 2020.
Hal ini terbukti dari berbagai produk yang kerap terjual habis di pasaran.
BACA JUGA: Dituding Menumpang Hidup Sama Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny: Bukan Jual Beli Diri!
Selain karena produk-produk Whitelab menggunakan bahan unggulan, harga produk ini cukup terjangkau bagi semua kalangan.
Jessica Lin selaku Co Founder Whitelab mengatakan pada 2021, Whitelab telah berhasil mendapat lima penghargaan.
BACA JUGA: Tefal Air Fryer 9in1, Solusi Terbaik Untuk Kemudahan Memasak yang Sehat
Tokopedia Beauty Awards 2021
Dalam ajang ini, Whitelab berhasil meraih dua penghargaan yakni Best Eye Care untuk Produk Whitelab Eye Cream dan Best Wash Face Mask untuk Whitelab Mugwort Pore Clarifying Mask.
BACA JUGA: Kenang Mirdad dan Tyna Kanna Resmi Bercerai, Hak Asuh Anak Jatuh Kepada Siapa?
Line Today Choice 2021
Whitelab memenangkan kategori Most Favorite Local Beauty Brand berdasarkan hasil vote para pembaca line today.
Female Daily Best of Beauty Awards 2021
Whitelab berhasil menyabet dua penghargaan sebagai Best Acne Treatment untuk produk Acne Cream dan Best Wash Off / Peel Off Mask untuk Whitelab Mugwort Pore Clarifying Mask.
“Terima kasih kepada seluruh konsumen setia yang sudah mendukung dan mencintai produk produk kami. Dengan memenangkan 5 penghargaan di tahun 2021, tidak membuat kami lantas menjadi berpuas diri, justru ini tantangan untuk kami kedepannya agar terus menciptakan inovasi produk yang lebih baik lagi," ungkap Jessica Lin.(chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Yessy