jpnn.com, TENGGARONG - Penampilan Wiganda Pradika dalam Liga 1 2018 menurun drastis.
Pemain wing back kanan Mitra Kukar tersebut juga tak menghiasi starter di tiga laga terakhir.
BACA JUGA: Mitra Kukar Tetap Optimistis Kejar Target Tiga Besar Liga 1
Bahkan saat melawat ke markas Persela Lamongan, eks PS TIRA itu tak masuk skema Rafael Berges Marin.
Menanggapi kondisi tersebut, pemain yang karib disapa Wigi itu mengatakan, dirinya selalu berusaha tampil maksimal di setiap laga.
BACA JUGA: Mitra Kukar Diadang 4 Tim Kuat Disisa Laga Putaran Pertama
Namun demikian dia tak menampik jika penampilannya sedikit menurun. Tapi dia menolak jika performanya menurun karena menikah.
“Mungkin karena saya habis mengalami cedera sehingga belum kembali ke performa terbaik,” terang penain yang pernah berseragam PSMS Medan itu.
BACA JUGA: Tanggapan Lobo Soal 18 Pemain Asing Bakal Trial di PSMS
Sementara itu, Rafael Berges Marin menuturkan, penampilan Wigi baik-baik saja. Keputusannya tidak memainkan Wigi sebagai starter, murni dari bagian skema.
Dia meyakini, Wigi adalah sosok yang bertanggung jawab terhadap tim. Sehingga alasan menurun karena menikah dinilai tidak masuk akal.
“Penurunan performa itu hal wajar bagi setiap pemain. Tapi saya berharap Wigi akan lebih baik setelah jeda kompetisi nanti, saya percaya itu,” tutur pelatih berpaspor Spanyol itu.(don/tom)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ismed Sofyan: Lontong Sayur Khas Aceh yang Saya Tunggu
Redaktur & Reporter : Budi