Willian Bawa Brasil Sikat Ekuador

Rabu, 10 September 2014 – 10:52 WIB
Willian (kanan), menyumbang satu-satunya gol dalam laga persahabatan antara Brasil versus Ekuador di MetLife Stadium, East Rutherford, New Jersey, Rabu (10/9). Foto: Timothy A. Clary/AFP

jpnn.com - NEW JERSEY - Timnas Brasil kembali menang pada laga uji coba. Kali ini, Brasil berhasil menumbangkan Ekuador dengan skor 1-0 (1-0) pada laga uji coba yang dilangsungkan di East Rutherford, Selasa (10/9) WIB.

Willian menjadi pahlawan setelah mencetak gol semata wayang pada menit ke-31. Proses gol Willian juga terlihat sangat sistematis. Berawal dari tendangan bebas, Oscar mengirimkan umpan pada Neymar.

BACA JUGA: Hiddink: Belanda Kalah Dengan Cara yang Bodoh

Megabintang Barcelona itu lalu memberikan umpan matang pada Willian yang dengan leluasa menjaringkan bola ke gawang lawan. Ekuador sempat memiliki peluang matang melalui Enner Valencia.

Namun, tendangan Valencia masih menghantam tiang gawang Brasil yang dijaga Jefferson. Hasil itu membuat Neymar dkk berhasil membukukan back to back kemenangan.

BACA JUGA: Kroasia Gilas Malta 2-0

Sebelumnya, Brasil juga mampu menekuk Kolombia pada laga uji coba pekan lalu. Kemenangan itu membuat Dunga selalu memetik hasil maksimal dalam dua laga sejak kembali menukangi Brasil. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Kejutan Besar, Siprus Tumbangkan Bosnia 2-1

BACA ARTIKEL LAINNYA... Islandia Libas Turki 3 Gol tanpa Balas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler