Winaya Ungkap Pesan Penting di Balik Lagu Wangimu Seperti Aku

Kamis, 23 Mei 2024 – 20:20 WIB
Penyanyi Winaya. Foto: Dok. Sony Music Entertainment Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi muda bertalenta, Winaya Satasya akhirnya kembali hadir dengan karya terbaru.

Berselang cukup lama dari single ketiga Sudah Jalannya yang rilis pada tahun lalu, dia kini meluncurkan lagu keempat yang berjudul Wangimu Seperti Aku.

BACA JUGA: Winaya Merilis Sudah Jalannya, Lagu Tentang Kesedihan

Winaya mengatakan lagu ciptaan Barsena itu menceritakan tentang perasaan tidak nyaman dalam sebuah hubungan karena terlalu dekat.

"Jadi, single Wangimu Seperti Aku menceritakan tentang keluh-kesah seseorang yang merasa bahwa dirinya seperti kehilangan jati diri karena terlalu lekat dengan pasangan. Dia merasa bahwa dirinya butuh ruang untuk bisa berkembang dan menjadi individu yang utuh dengan segala sifatnya yang unik," kata Winaya.

BACA JUGA: Aziz Hedra Rilis EP Lesson, Berisi Lagu-Lagu Galau

Tidak hanya judulnya yang menarik perhatian siapa pun untuk mencari tahu lebih dalam, single yang proses produksinya memakan waktu tiga bulan itu juga menyajikan sesuatu yang berbeda.

Bila kebanyakan lagu yang tentang keluh-kesah tentang pasangan memakai nada-nada mellow atau sendu, Wangimu Seperti Aku justru menghadirkannya dengan nuansa ceria.

BACA JUGA: For Revenge Mulai Era Baru Lewat Sadrah

Lagu tersebut diklaim punya kekuatan pada lirik dan perpaduan aransemen yang cukup unik.

"Meski memiliki pesan yang cukup dalam, vibe yang dihadirkan ceria, namun tetap ada perasaan ingin merenung saat mendengarkannya. Jadi, penuh keluh-kesah, tapi semua itu keluar dari perasaan kita karena kita sayang dengan pasangan," jelas Winaya.

Penyanyi yang bernaung di bawah label Sony Music Entertainment Indonesia itu kemudian menjelaskan jarak perilisan single ketiga dengan keempat yang cukup lama.

Dia mengaku agak kesulitan dalam mencari lagu yang cocok di luar lagu ciptaannya sendiri.

Winaya akhirnya dibantu tim A&R Sony Music yang mencarikan lagu untuk single keempat hingga dapatlah Wangimu Seperti Aku

"Dari awal dengar, aku sudah langsung suka karena cocok dengan jenis suara aku. Lirik lagunya yang bercerita membuat aku merasa bisa memberikan jiwa untuk lagu ini. Saat akan merilis sebuah lagu, aku selalu ingin lagu itu ada manfaat dan nilai yang bisa diambil. Wangimu Seperti Aku adalah salah satunya," bebernya.

Cara menyanyikan lagu ini ternyata memberi tantangan tersendiri bagi Winaya.

Dia awalnya masih terikat pada ritme lagu sehingga menyanyikannya dengan terputus-putus.

Bagi Winaya, Wangimu Seperti Aku memiliki pesan yang bermakna cukup dalam.

"Lagu cinta, tetapi enggak ada kata cinta dan memberikan pengingat akan hal yang serius kepada orang yang kita cintai. Intinya ‘aku sayang kamu. Tetapi, boleh kan kita punya waktu sendiri-sendiri.’ Mau itu pasangan yang sudah menikah, orang tua dengan anak, atau antarteman, semua orang harus punya ruang khusus untuk diri sendiri agar tidak kehilangan jati diri karena itu yang membuat kita berbeda dan menyehatkan hubungan kita," ucapnya.

Lagu keempat dari Winaya yakni Wangimu Seperti Aku dapat didengar di platform musik digital mulai 24 Mei 2024. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler