WO Elma Theana Rugi Rp 800 Juta Setelah Kerja Sama dengan Venna dan Ferry Irawan Batal

Minggu, 27 Februari 2022 – 14:50 WIB
Ferry Irawan dan Venna Melinda. Foto: Firda Junita/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Elma Theana mengaku wedding organizer (WO) miliknya merugi Rp 800 juta setelah kerja sama dengan Venna Melinda dan Ferry Irawan batal.

WO Elma Theana seharusnya mengurus sederet rangkaian acara pernikahan Venna Melinda dan Ferry, mulai dari lamaran, siraman, pengajian, akad nikah hingga resepsi.

BACA JUGA: Terungkap! Alasan WO Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan Mundur

Namun, dari rangkaian acara tersebut, baru lamaran yang terlaksana, sementara sisanya dibatalkan.

Elma mengungkapkan untuk acara lamaran Venna dan Ferry lalu, pihaknya menanggung penuh biaya atas atas endorse.

BACA JUGA: Venna dan Ferry Irawan Pastikan Tak Pakai Jasa WO, Ini Alasannya

"Jadi kalau kemarin itu di acara lamaran full endorse dari kami. Kecuali, suvenir itu dari timnya Venna," kata Elma Theana, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Elma mengatakan telah menandatangani kontrak endorse dengan sejumlah vendor senilai Rp 1 miliar untuk rangkaian acara pernikahan Venna dan Ferry.

BACA JUGA: Dikabarkan Mundur dari WO Venna Melinda dan Ferry Irawan, Elma Theana: Banyak Alasan

Adapun nominal Rp 200 juta dari nilai Rp 1 miliar telah digunakan guna biaya lamaran.

Untuk kerja sama endorse Rp 800 juta dengan berbagai vendor yang tersisa, dipastikan batal.

"Kalau misalnya kemarin (lamaran) Rp 200 juta, sisanya Rp 800 juta untuk acara (resepsi) yang di Jakarta saja," jelasnya.

Menurut Elma, kini permasalahannya yakni berhubungan kontrak kerja dengan sejumlah vendor yang telah dia teken.

Namun, Elma menyatakan tidak akan membuat Ferry khawatir dan siap membereskan masalah tersebut sendiri.

"Permasalahannya adalah ini berhubungan dengan vendor-vendor di belakang aku, yang sudah teken kontrak," jelas Elma.

"Cuma aku enggak pernah membuat khawatir Ferry," imbuhnya.

Ferry sendiri sebelumnya mengungkapkan mundurnya dari WO Elma Theana sudah kesepakatan bersama.

“Awalnya seperti itu, karena kita menyesuaikan dengan Omicron yang sedang tingginya. Mengadakan prokes ketat," ungkap Ferry. (mcr31/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Romaida

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler