Wow, Harga Asus Zenfone 3 Seharga Satu Unit Motor

Sabtu, 10 September 2016 – 21:11 WIB
Asus Zenfone 3. Foto Geeky Gadgets

jpnn.com - ASUS telah merilis smartphone Zenfone 3 Deluxe Juli lalu. Dan kini telah tersedia di pasar Taiwan.

Lalu berapa harga Asus Zenfone 3?

BACA JUGA: Baca Nih..Sudah Ada Solusi Sehat Cegah Virus dan Polusi Lho

Asus membandrol ponsel ini dengan harga sebesar USD 800 atau setara Rp 10 juta-an. Dilansir dari Geeky Gadgets, Sabtu (10/9), mereka juga telah merinci secara lengkap terkait spesifikasi yang dibawa produk terbarunya tersebut.

Zenfone 3 Deluxe menjadi ponsel pertama di dunia yang menggunakan prosesor Snapdragon 821. Telepon genggam ini juga dibekali layar Full HD 5.7 inci, yang resolusinya mencapai 1920 x 1080 piksel.

BACA JUGA: 10 Kelebihan Iphone 7 yang Mencengangkan

Spesifikasi lainnya, termasuk mencakup RAM 4GB, memori internal 32GB atau RAM 6GB dan memori penyimpanan 64GB. Ponsel ini juga dilengkapi dua kamera menghadap depan 8MP dan belakang 23MP.(mg5/chi/jpnn)

BACA JUGA: Sharp Perkenalkan Teknologi Cegah Infeksi Tb

BACA ARTIKEL LAINNYA... iPhone 7 Resmi Hadir, Tahan Air dan....


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler