Wow! Kylie Jenner Jadi Gandengan Anak SMA ke Prom Night

Selasa, 11 April 2017 – 22:32 WIB
Kylie Jenner. Foto: Mirror

jpnn.com - Albert Ochoa jadi siswa paling beruntung di sekolahnya, Sabtu (8/4) lalu. Bagaimana tidak, malam itu dia menggandeng Kylie Jenner di acara prom night sekolahnya.

Kisah ini berawal dari kemalangan Ochoa yang gagal mendapat gandengan untuk ke acara prom. Galau, dia pun iseng mencoba Kylie Jenner untuk jadi pengganti teman kencannya. Tak disangka, adik tiri Kim Kardashian itu menerima ajakannya.

BACA JUGA: Trio Kardashian Sibuk Cari Pacar Baru untuk Kylie

Yang lebih mencetarkan, Ochoa dan Jenner menumpang jet pribadi untuk menuju lokasi prom di Tsakopoulos Library Galleria, Sacramento, California, Amerika Serikat. Bintang reality TV 'Keeping Up With The Kardashians' itu pun terlihat menggandeng tangan Ochoa.

Kebersamaan mereka terekam di media sosial dan membuat jagad dunia maya heboh. Dari postingan video di akun salah satu teman Ochoa, terlihat seisi gedung menjadi ramai dan riuh oleh suara-suara ketakjuban.

Mereka bersukacita atas kehadiran sang pemilik beberapa lines kecantikan ini. "Bayangkan ketika kamu menolak ajakan prom dan cowok yang pernah mengajakmu itu membawa Kylie," tulis Humberto, teman Ochoa dalam akun Twitter-nya.

Setelah berjalan beriringan menuju pintu masuk galeri, Ochoa membawa Jenner ke area balkon untuk berdansa. Siswa SMA Rio Americano itu juga memakaikan gelang korsase ke tangan Jenner.

Wanita dengan lebih dari 91 juta follower di Instagram itu memilih gaun satin berwarna nude untuk datang ke pesta prom tersebut. Rambutnya digerai dan ditata simpel, sementara wajahnya dirias dengan makeup nude yang memang menjadi ciri khasnya.

Saat datang, Kylie ditemani sahabatnya Jordyn Woods yang juga tampil total dengan maxi dress warna coral.

Seperti dikutip dari Daily Mail, pasangan kencan prom ini juga direkam oleh beberapa kru untuk salah satu episode reality TV 'Keeping Up With The Kardashians' yang dibintangi oleh Jenner. (Rakyat Merdeka)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler