jpnn.com - JPNN.com - Kesuksesan film Cek Toko Sebelah sudah mulai terasa. Film garapan sutradara Ernest Prakasa langsung menyedot 100 ribu pasang mata di hari pertama penayangannya, Rabu (28/12).
Ernest pun langsung mengucapkan rasa terima kasihnya melalui postingannya di Instagram. "Terimakasih banyak ya teman2. Ini sungguh pencapaian yg luar biasa bagi kami. #CTSmovie," tulis akun ernestprakasa di Instagram, Kamis (29/12).
BACA JUGA: Dapat Pujian, Ernest Prakasa: Udah Cukup Bikin Bangga
Total sudah 101.092 penonton sudah menyaksikan film yang turut menggandeng putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep (berperan sebagai sopir taksi) ini.
Netizen pun memberi apresiasi positif untuk film yang mengangkat tema kehidupan keluarga Tionghoa ini.
"Mantapsss !!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!! "Emangnya kamu siap punya suami koko koko juragan sembako ?" Congratulation ko @ernestprakasa haha," tulis akun denimunandar yang mengapresiasi dialog Ernest dalam film tersebut.
"mantap aku dah nonton haha," ujat akun fikri_funny yang terpingkal usai nonton film Cek Toko Sebelah.
Redaktur & Reporter : Fandi